Hendra Setiawan (kanan) dam Mohammad Ahsan. (badmintonindonesia.com)

Hendra/Ahsan Belum Terbendung

Loading

JAKARTA (IndependensI.com)Penampilan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di babak perempat final Singapore Open 2019 masih belum terbendung. Keduanya terus melesat memastikan diri ke babak semifinal, dengan mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia) dengan skor 18-21, 21-16, 21-17 dalam fempo 46 menit.

“Pastinya kami bersyukur, Alhamdulillah. Karena pertandingan nggak mudah, kualitas lawan juga sangat baik. Kami harus fokus terus,” kata Ahsan seperti dikutip dari rilis Humas PP PBSI. “Kami harus bisa pegang depannya, supaya kemudian pola kami bisa masuk,” sambung Hendra usai berlaga di Singapore Indoor Stadium.

Hendra/Ahsan dan Goh/Tan sudah lima kali bertemu sebelumnya, dengan skor 4-1 untuk Hendra/Ahsan. Namun di pertemuan terakhir pada Malaysia Masters 2019, Hendra/Ahsan kalah 19-21, 22-24. “Saat itu mereka lebih unggul dan siap. Kami juga mungkin main kurang maksimal. Tapi hari ini kami tidak memikirkan pertandingan yang lalu. Kami fokus dengan pola permainan sendiri. Kesalahan-kesalahan sendiri harus diminamilisir,” ujar Ahsan.

Selanjutnya di semifinal, Hendra/Ahsan masih menunggu lawan antara unggulan dua, Li Junhui/Liu Yuchen (Tiongkok) dengan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark). “Yang pasti mereka sama-sama bagus semua. Tapi kami belum mau memikirkan dulu, karena belum tau yang menang siapa,” tutur Ahsan.

Sementara itu, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon juga melaju ke semifinal setelah mengandaskan rekan senegaranya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 21-18, 21-10 dalam tempo 28 menit di Singapore Indoor Stadium, Jumat (12/4/2019).

Hasil ini membalas kekalahan Kevin/Marcus yang terjadi pekan lalu di Malaysia Open 2019, dari Fajar/Rian. “Kami banyak belajar dari kekalahan kemarin. Saya juga sudah ngobrol dengan Kevin mainnya enaknya gimana. Biar sama-sama enak. Kemarin kan masih banyak mati sendiri, terus buangan bolanya banyak yang ngambang dan akurasinya kurang pas. Sekarang lebih mendingan mainnya,” kata Marcus.

Di semifinal, pasangan nomor satu dunia ini akan berhadapan dengan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang).  Sejauh ini Kevin/Marcus masih difavoritkan untuk menang, dengan catatan head to head 7-4 atas Kamura Sonoda. “Pastinya kami harus sabar main lawan mereka karena Jepang kan terkenal nggak gampang mati, punya fighting spirit yang bagus, kuat juga nahan fokusnya. Jadi kami harus lebih fokus lagi,” ujar Kevin.