BEKASI (IndependensI.com)- Dua pusat perbelanjaan di Kota Bekasi, menjadi tempat pelaksanaan vaksin covid 19 massal, kemarin. Keduanya, Summarecon Mall Bekasi, dan Grand Metropolitan Mall, kemarin. Kedua pengelolal mall itu, bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bekasi dan Rumah Sakit.
Vaksinasi gratis dosis pertama dengan vaksin jenis Sinovac sebagai bentuk usaha untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 bagi masyarakat umum Kota Bekasi. Kegiatan Vaksinasi berlangsung selama tiga hari dimulai tanggal 26 hingga 28 Juli 2021.
Proses pendaftaran vaksinasi dibuat semudah mungkin agar masyarakat semangat melakukan vaksinasi yaitu dengan cara mengisi link pendaftaran vaksin.malbekasi.com dan memberikan informasi vaksin melalui sosial media instagram @summareconmal.bekasi.
Setelah mendaftar online, peserta memberikan bukti registrasi kepada pihak penyelenggara. Setelah itu akan di registrasi dan diinput NIK nya masing-masing untuk mengecek daftar kehadiran dan memastikan kalau peserta benar-benar terdaftar. Kemudian, dilanjutkan ke proses screening/pemeriksaan kesehatan.
Jika lolos akan langsung dilakukan vaksinasi, setelah itu di observasi dan terakhir mendapatkan sertifikat vaksinasi. Pada Rabu, 28 Juli 2021 sekitar 700 orang, dam sebelumnya 600
Di Grand Metropolitan Mall, menggelar vaksinasi Rabu 28 Juli 2021 untuk sasaran peserta dari beberapa wilayah Kota Bekasi yang berlokasi di Grand Metropolitan dengan target 12.500 peserta yang terdiri dari 11 kelurahan dari 5 kecamatan yang berbeda.
Kecamatan dengan peserta terbanyak adalah Kecamatan Bekasi Selatan sebanyak 6.500 peserta. Kecamatan Rawalumbu sebanyak 1.500 peserta, Kecamatan Bekasi Timur 1.500 peserta, Kecamatan Bekasi Barat 1.000 peserta, dan Kecamatan Medan Satria 1.000 peserta.
Kerja sama pelaksanaan vaksinasi dilakukan oleh PT. Metland Tbk selaku pemilik Grand Metropolitan, mengerahkan tenaga kesehatan dari beberapa puskesmas, klinik, dan rumah sakit di sekitar Kota Bekasi. Selain itu, kerja sama juga dilakukan dengan menggandeng aparat dari Polsek Bekasi Selatan, Koramil, serta aparatur Kecamatan dan Kelurahan terkait.
Camat Bekasi Selatan, Azhari mengimbau masyarakat Kota Bekasi, khususnya Bekasi Selatan memanfaatkan setiap kesempatan vaksin untuk meningkatkan herd immunity atau kekebalan tubuh.(jonder sihotang)