CTO & Co-Founder Privy, Guritno Adi Saputra (kanan) berfoto bersama dengan perwakilan panti asuhan Ulul Albab pada acara pembukaan kantor di Kota Bandung beberapa waktu lalu. (Independensi/Tyo Pribadi)

Buka Kantor Baru, Privy Bidik Potensi Jawa Barat

Loading

BANDUNG (Independensi.com) – Perusahaan rintisan tanda tangan digital, Privy secara resmi membuka kantor di kawasan Cihapit, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/3/2023). Keberadaan Privy di kota kembang ini untuk ekspansi pasar pengguna tanda tangan digital sekaligus merekrut calon-calon terbaik untuk berkarier dalam perusahaan.

“Pembukaan kantor di Bandung sudah direncanakan dengan harapan bisa mencapai tujuan dan target Privy di tahun 2023. Selain itu bisa merekrut calon-calon terbaik di Bandung dan sekitarnya,” ungkap CTO & Co-Founder Privy, Guritno Adi Saputra melalui keterangan tertulis, Rabu (22/3/2023).

Lebih jauh Adi mengatakan, pembukaan kantor di Bandung diharapkan meningkatkan inklusi digital sekaligus mendekatkan Privy pada kegiatan bisnis dan keuangan masyarakat melalui layanan digital di Jawa Barat. “Pembukaan kantor di Bandung ini semakin memudahkan pelayanan yang lebih baik kepada ekosistem digital dan bisnis di Jawa Barat. Bandung memiliki potensi market yang cukup menjanjikan,” imbuh Adi.

Berkenaan dengan pembukaan kantor tersebut, Privy juga memberikan santunan kepada Panti Asuhan Nurul Albab sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat. Sebelumnya, Privy telah memiliki tiga kantor di Jakarta dan empat kantor di Yogyakarta.