Perhumas Muda Bandung Sukses Gelar #PRClub2

Loading

BANDUNG (Independensi.com) – Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia Muda Bandung (Perhumas Muda Bandung) kembali sukses menggelar #PRClub. Setelah #PRClub pertama digelar di Universitas Garut, kali ini #PRClub kedua digelar di Aula Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Selasa (13/2/2018)

Mengangkat tema Branding in Digital Era, #PRClub2 mendatangkan Pengurus BPP Perhumas dan praktisi public relations Rizky C. Saragih serta Pengurus BPC Perhumas Bandung sekaligus Corporate Communication PT Biofarma Yuni Miyansari.

Dalam presentasinya, Rizky C. Saragih mengingatkan akan pentingnya melakukan riset dalam melakukan branding.

“Kita jangan sampai menyepelekan riset. Sebelum kita (melakukan) branding, risetlah terlebih dahulu. Karena itu sangat penting. Dalam corporate branding, kita bisa melakukan riset dengan menggunakan media sosial. Fitur media sosial saat ini sangat memungkinkan seseorang untuk mudah melakukan riset. Misalnya, menggunakan pencarian melalui hashtag,” ucap Rizky.

Di hadapan ratusan mahasiswa, Rizky juga mengatakan bahwa branding adalah hal yang harus dikuasai seorang PR untuk meningkatkan reputasi perusahaannya. “PR itu harus berprinsip low budget, high exposure. PR tidak melulu harus mengeluarkan duit gede. Kreativitas seorang PR sangat dituntut, terutama dalam melakukan branding,” tambahnya.

Sementara itu, Yuni Miyansari menekankan seorang PR harus menguasai informasi perusahaan. “PR itu harus selalu tahu. Jangan sampai kalian menjadi PR tapi tidak tahu informasi mengenai perusahaan kalian. Misalnya, saya bekerja di Biofarma harus tahu betul apa itu vaksin. Pengetahuan mengenai perusahaan itu wajib. Jangan sampai ada orang yang bertanya ke kita tentang perusahaan kita, dan kita sebagai PR tidak tahu,” ujar Yuni.

Wanita yang merupakan PR Icon Indonesia 2016 ini mengatakan bahwa di era digital saat ini setiap individu harus bisa mengelola brand tentang dirinya. “Saat ini separuh penduduk Indonesia terkoneksi dengan internet. Kebanyakan dari mereka menggunakan media sosial. Sebenarnya, media sosial adalah cerminan diri. Jangan sampai media sosial menimbulkan opini yang negatif dari orang lain mengenai kita. Sekarang saatnya kalian menunjukkan kebermanfaatan diri di media sosial, membuat orang terkesan kepada kita karena media sosial. Karena media sosial bisa memengaruhi personal branding,” kata Yuni menambahkan.

#PRClub2 merupakan salah satu program kerja Perhumas Muda Bandung. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pembelajaran bagi semua anggota Perhumas Muda Bandung. Kegiatan ini juga diadakan untuk memberikan wawasan lebih kepada anggota Perhumas Muda Bandung mengenai dunia public relations dari sudut pandang praktisi. (Putra)