Para peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) sedang mengikuti ujian kesetaraan paket C. Foto: Humas Dikmas Diknas Kota Bogor

Sebanyak 1.326 Siswa PKBM Kota Bogor Ikuti Ujian Paket C

Loading

BOGOR (IndependensI.com) – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kota Bogor menggelar ujian paket C atau setara Sekolah Menengah Atas (SMA). Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tersebut diikuti sebanyak 1.326 peserta.
Menurut Kepala Seksi (Kasi) Kesetaraan Bidang Paud dan Dikmas Disdik Kota Bogor, Muji Asih Lestari, PKBM UNBK kesetaraan paket C atau sederajat SMA ini berlangsung selama empat hari terhitung sejak  27 April sampai 30 April 2018.
”UNBK berlangsung selama empat hari dan diikuti sebanyak 1.326 peserta. semua berjalan lancar, tanpa.kendala’,’ ujar Muji, Jumat (27/04/2018).
Dijelaskan, pelaksanaan ujian paket C terpusat di 10 sekolah, yakni SMK Citra Pariwisata sebanyak 4 PKBM, SMAN 8 sebanyak 2 PKBM, SMAN 3 sebanyak 3 PKBM, SMKN 3 sebanyak 6 PKBM, SMAN 10 sebanyak 5 PKBM, SMK Kamandaka sebanyak 1 PKBM, SMKN 1 sebanyak 2 PKBM, SMAN 6 sebanyak 6 PKBM, dan SMK YZA 2 sebanyak 1 PKBM.
Kegiatan UNBK ditinjau langsung oleh tim dari Inspektorat Jendral (Itjen) Paud dan Dikmas Kemdikbud. Pejabat Kemendiknas ini didampingi Kabid Paud dan Dikmas Disdik Kota Bogor Uju Juyono,  yang meninjau langsung proses pelaksanaan UNBK Paket C di SMAN 6 Kota Bogor dan SMKN 1 Kota Bogor.
Secara keseluruhan UNBK paket C terpantau berjalan lancar, aman tanpa kendala. “Diharapkan akan terus seperti ini hingga hari terakhir,” harap Muji Asih Lestari. (Periksa Ginting)