Angka Kematian Covid 19 di Indonesia Turun Hingga 7,7 Persen

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Penanganan Covid 19 di Indonesia mulai membuahkan hasil positif, hal ini bisa dilihat dari menurunya angka kematian yang disebabkan oleh virus asal Wuhan, Cina ini.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito angka kasus kematian Covid-19 di awal Oktober mengalami penurunan mencapai 7,7%. Angka penurunan tersebut dilihat dari kasus kematian pekan sebelumnya.

“Jumlah kematian pada pekan ini juga menurun 7,7 persen dari pekan sebelumnya,” kata Wiku saat siaran telekonference di Kantor Kepresiden, Jakarta Pusat, Selasa (6/10/2020).

Wiku merinci provinsi yang mengalami penurunan kasus kematian yaitu Jawa Tengah, Banten, dan Riau. Satgas mencatat provinsi tersebut berhasil keluar dari lima besar wilayah dengan angka kematian tertinggi.

“Kami mengapresiasi provinsi yang berhasil menekan angka kematian pada pekan ini dan berkontribusi dalam penurunan menekan angka kematian secara nasional,” ungkap Wiku.

Meski di beberapa daerah turun, kata Wiku, sejumlah daerah justru mengalami peningkatan kasus kematinan. Daerah tersebut yaitu Jawa Barat dan Kalimantan Timur, Sumatera Barat, Aceh dan Papua. Provinsi-provinsi tersebut kini masuk dalam lima besar daerah dengan tingkat kematian tertinggi.

Oleh sebab itu, Wiku meminta daerah-daerah tersebut dapat meningkatkan pelayanan di rumah sakit dan perbanyak RS darurat.

“Mohon kepada provinsi yang masuk ke dalam lima besar kenaikan kematian tertinggi untuk dapat betul – betul melaksanakan treatment atau penanganan pasien Covid-19 dengan baik. Utamanya pada pasien dengan gejala sedang-berat serta pasien dengan pasien komorbid atau penyakit penyerta,” kata Wiku.