Nathan Anthony Barki. (Ist)

Nathan Barki: Dua Gelar Dua Pekan

Loading

JAKARTA (Independensi.com) – Petenis Indonesia berusia 16 tahun, Nathan Anthony Barki berhasil meraih gelar juara tunggal Singapore ITF Junior Championships II, Jumat (5/2/2021). Pada laga pamungkas di Kallang Tennis Center, wakil Merah Putih itu menang atas andalan tuan rumah, Matthew Johnstone 6-2, 6-0.

​Prestasi ini merupakan ulangan sukses yang diraih Nathan Barki pada turnamen internasional junior berlevel J-5 pada kompetisi resmi Federasi Tenis Internasional (ITF), pekan lalu di arena yang sama. Nathan pun memperpanjang rekor tak terkalahkan dalam sepuluh pertandingan nomor tunggal tanpa kehilangan satu set pun pada awal tahun ini.

​“Setelah kemenangan minggu lalu, saya memiliki banyak momentum untuk menjuarai kembali turnamen pekan ini,” ujar Nathan, peringkat ke-245 junior dunia yang menjadi unggulan teratas ajang ini. “Namun, tidak mudah karena kondisi cukup menantang dengan pusaran angin yang kencang sepanjang pertandingan. Tetapi saya bisa memanfaatkan pengalaman bertanding di Australia dalam kondisi serupa ini untuk memenangi gelar juara tunggal ITF J5 yang keempat,” paparnya.

​Sayangnya, Nathan harus puas hanya berada di posisi runner-up nomor ganda. Berpasangan dengan Brendan Nicholas Hendrata, duet Merah-Putih ini harus mengakui keunggulan ganda Amerika Serikat dan Singapura, Cameron Austin Chang / Matthew Johnstone 4-6, 6-2 [8-10].
​Hasil pekan ini memberi tambahan 30 poin tunggal dan 13 poin ganda dan bakal melambungkan posisi Nathan Anthony Barki pada kisaran 190 dunia dengan total 148 poin dalam daftar peringkat ITF Junior, Senin (8/2/2021).

​“Terima kasih atas dukungan terus-menerus dari keluarga dan pelatih, Michael Baroch. Terima kasih pula kepada Singapore Tennis Association (STA) yang telah memberi kesempatan untuk berkompetisi level ITF selama pandemi,” ujarnya. ​“Dan yang terpenting, terima kasih kepada PP Pelti yang selama ini terus mendukung partisipasi saya di turnamen internasional,” katanya.