Rumah mantan Bupati Gresik Sambari Halim Radianto di Perumahan Mulia Residene, Surabaya, Jawa Timur usai didatangi KPK

KPK Datangi Rumah Pribadi Mantan Bupati Gresik Sambari Halim Radianto

Loading

SURABAYA (Independensi.com) – Tim penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi mendatangi rumah Sambari Halim Radianto mantan Bupati Gresik, Jawa Timur, yang berada di Perumahan Mulia Residene, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (8/4).

Kedatangan KPK itu, diduga terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi di PDAM Giri Tirta Gresik yang sebelum telah menyeret sejumlah direksi di perusahaan air bersih itu.

Angga penjaga rumah Sambari membenarkan ada dua orang petugas dari KPK yang memakai mobil Toyota Innova berwarna hitam mendatangi rumah majikannya.

“Iya tadi dua petugas KPK datang kesini ditemui mas Zidan (anak Sambari Halim Radianto, red), tapi  sekarang sudah balik. Soalnya datangnya sekitar Jam 10 sampai jam 11 an,” ujar Angga kepada awak media.

Ditanya dalam rangka apa petugas KPK datang, Angga mengaku tidak tau. “Saya tidak tau, sebab saya diluar tidak ikut masuk kedalam. Lagian ini rumah belum ada apa-apanya, rumah baru dibangun. Bapaknya (Sambari, red)juga baru tinggal disini sebulanan,” tuturnya.

“Kalau bapak ada, cuma kondisinya sakit jadi beliaunya tidak bisa menemui petugas KPK. Melihat kondisi bapak, tidak mungkin disuruh ngomong sama nulis. Bapak kena stroke setelah kena Covid-19,” tandasnya.

Untuk diketahui, sebelumnya KPK telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah direksi PDAM Giri Tirta Gresik. Terkait dugaan korupsi pada proyek investasi senilai Rp 133 miliar di tahun 2012, antara PDAM dengan PT Drupadi Agung Lestari dan PT Dewata Bangun Tirta.   (Jon) .