Muhammad Rifqi Fitriadi. (Ist/Dwi Ary Setyadi)

Duel Seru di Empat Besar

Loading

JAKARTA (Independensi.com) – Petenis muda Muhammad Rifqi Fitriadi berhasil melangkah ke semi final tunggal putra turnamen Mandiri Tennis Open 2022 setelah menundukkan Tegar Abdi Satrio Wibowo  di babak perempat final, Jumat (12/2/2022).

Kehilangan set pembuka, petenis Jawa Timur yang menempati posisi unggulan pertama turnamen berhadiah total Rp 200 juta ini, Rifqi mampu bangkit dan menebus laga dengan skor  akhir 4-6, 6-0, 6-0.

“Set pertama saya mencoba menyerang dengan bola panjang ke baseline namun lawan yang bertipe bertahan mampu mengantisipasi dengan baik. Set kedua saya mengubah pola permainan dengan variasi pukulan yang lebih banyak membuka lapangan dan slice pendek di depan,” ujar peringkat nomor satu nasional ini usai laga di lapangan utama The Sultan Hotel & Residence Jakarta.

Di babak empat besar, Sabtu (12/2/2022), Rifqi akan menghadapi unggulan ketiga, Ega Uneputty dari Bangka Belitung yang sukses menyisihkan Jeremy Nahor (Bengkulu) 7-5, 6-1. Partai ini merupakan ulangan semi final tunggal putra perorangan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 di Jayapura, Papua, Oktober dimana Rifqi menang straight set 6-3, 6-0. “Ya pasti ingin membalas kekalahan, namun yang penting bisa menampilkan permainan terbaik dululah,” tekad Ega.

Sementara itu non-unggulan dari Papua Barat, Achad Imam Maruf mampu melewati delapan besar dengan menggusur seeded keenam, Kareem Abdul Hakim (Jawa Barat). Achad unggul rubber set 4-6, 7-6(6), 6-3.

Di semifinal, Achad bakal melakoni laga dejavu, menantang unggulan keempat dari Jawa Timur, Anthony Susanto yang lolos dari sergapan Tio Juliandi (Papua Barat) di perempat final. Anthony menang dengan skor akhir 7-6(1), 7-5.

“Imam dan saya seumuran. Saat yunior di Kelompok Umur 14 tahun, saya selalu kalah darinya. Namun di level senior, saya selalu menang atasnya,” tutur Anthony. “Saya optimistis bisa ke final, namun harus waspada karena Imam sedang on-fire,” imbuhnya.

Jessy Rompies (Ist/Dwi Ary Setyadi).

Di kelompok putri tercipta semi final ideal dimana empat unggulan teratas saling berebut tempat menuju babak pamungkas. Seeded teratas, Aldila Sutjiadi bakal terlibat duel antar sesama wakil Jawa Timur dengan unggulan ketiga, Jessy Rompies. Sedangkan unggulan kedua, Beatrice Gumulya (Jawa Timur) akan meladeni seeded keempat dari Kalimantan Selatan, Fadona Titalyana.

Mandiri Tennis Open 2022 yang disponsori oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. ini merupakan turnamen pertama dalam kalender resmi PP Pelti pada masa pandemi sejak dua tahun ini.