Gus Falah Apresiasi Pertamina Tingkatkan Setoran Ke Negara

Loading

Jakarta- Anggota Komisi VII DPR-RI Nasyirul Falah Amru (Gus Falah) mengapresiasi PT Pertamina (Persero) yang memberikan kontribusi ke negara mencapai Rp 307,2 triliun di tahun 2022.

Jumlah tersebut mengalami pertumbuhan sebanyak 83% dibanding tahun sebelumnya. Setoran ke negara ini mencakup pajak, PNBP, dividen, dan signature bonus.

“Ditengah ketegangan geopolitik yang berdampak pada krisis pangan dan energi, Pertamina mampu meningkatkan setoran pada negara secara signifikan, itu prestasi yang layak diapresiasi,” ujar Gus Falah dalam keterangan tertulis, Kamis (9/2/2023).

Gus Falah pun mengingatkan Pertamina, agar prestasi di 2022 ini menjadi pemacu untuk menggapai kesuksesan yang lebih besar di masa depan.

Politisi PDI Perjuangan itu mengungkapkan, banyak tantangan yang akan dihadapi Pertamina kedepannya. Seperti implementasi program B35 tahap dua yang direncanakan dimulai Agustus 2023.

“Pertamina juga punya rencana mengambil hak partisipasi 35% di Blok Masela, menggantikan Shell, semua rencana ini membutuhkan keseriusan dan kecermatan dari manajemen Pertamina,” ujar Gus Falah.

“Keseriusan dan kecermatan itu penting, agar kesuksesan lebih besar bisa dicapai Pertamina. Selain itu, Pemerintah pun selayaknya mendukung Pertamina dalam menghadapi berbagai tantangan itu, seperti memberi insentif dalam penerapan B35,” tambah Anggota DPR Dapil Jatim X itu.