BEKASI (IndependensI.com) – Faktor keamanan, menjadi salah satu yang sangat penting dalam masyarakat. Terkait hal itu, di Kota Bekasi diselenggarakan apel Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) Operasi Mantap Brata dalam rangka kesiapan seluruh unsur pengamanan, diantaranya Polri/TNI dan Pemerintah Daerah dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024.
Pj. Wali Kota Bekasi Gani Muhamad, Jum’at, (13/10), memimpin apel dihadiri
Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Dani Hamdani, Dandim 0507/Bekasi Kolonel Arm. Rico Ricardo Sirait, dan jajaran anggota kepolisian Polres Bekasi, Satpol PP, Dishub dan Dinas Damkar.
Sispamkota merupakan Rangkaian Simulasi _Tactical Floor Game (TFG)_ sebagai bagian dari antisipasi dan uji kesiapan satuan tugas pengamanan dalam menyambut dan melaksanakan berbagai tahapan Pemilu 2024.
Apel berlokasi di Alun-Alun M Hasibuan, dan dilakukan simulasi pengamanan. Dalam simulasi diharapkan semua peserta dapat melaksanakan pengamanan sesuai standar prosedur yang berlaku dalam upaya pencegahan, pengamanan, dan penindakan melalui penegakkan hukum.
Gani Muhamad menyampaikan pentingnya mengupayakan pembekalan maksimal dalam melakukan pengawasan Pemilu 2024 terutama dalam menghadapi perkembangan dan perubahan dinamika masyarakat sosial saat ini.
Pengawasan pesta demokrasi penting menjalin komunikasi dan kerjasama dengan KPU dan Bawaslu untuk mengawasi semua tahapannya, sehingga pengawasan pemilu dapat dilakukan dengan baik.
Juga perlu meningkatan kesiap siagaan dan kewaspadaan secara progresif agar mampu selangkah lebih maju dalam menghadapi perkembangan dan perubahan pada dinamika sosial masyarakat, kata Gani.
Simpamkota menjadi langkah preventif Pemerintah Daerah dan Satuan Tugas Pengamanan dalam Operasi Mantap Brata, sekaligus mengajak kepada seluruh Satuan Pengamanan untuk bersama-sama meningkatkan kemampuan taktis dan teknis, tambahnya. (jonder sihotang)