JAKARTA (Independensi.com) – Ancol Taman Impian mempersembahkan Ancol Lunar Festival 2024 sebagai bagian dari perayaan Tahun Baru Imlek 2024 yang jatuh pada tanggal 10 Februari 2024. Dari tanggal 8 hingga 18 Februari 2024, pengunjung dapat menikmati beragam kegiatan dan atraksi khas budaya Tionghoa yang menghadirkan nuansa kekuatan, kemakmuran, keberuntungan, dan kesuksesan yang melambangkan Tahun Shio Naga Kayu.
Pantai Lagoon akan menjadi pusat atraksi dengan pemain barongsai meja, atraksi liong, Tari Kipas, Bian Lian, dan Mongolian Dance. Pengunjung akan disuguhi pertunjukan megah dengan panggung LED screen display dan Lighting Show pada pukul 16.00 dan 19.00 WIB, sementara live music akan menghibur pada pukul 14.00 dan 20.00. Tidak ketinggalan, pengunjung juga dapat menikmati rangkaian pertunjukan The Dragon Show pada 10 & 11 Februari 2024.
Dunia Fantasi tidak akan kalah meriah dengan pembagian 2575 angpau kepada pengunjung pada tanggal 10 & 11 Februari di semua pertunjukan. Parade Akbar Spesial Imlek dan pertunjukan kolosal tema Kungfu Show akan menjadi daya tarik utama yang tidak boleh dilewatkan.
Sea World Ancol menampilkan atraksi unik dengan pertunjukan barongsai di dalam aquarium utama bersama ribuan ikan dan mermaid cantik. Pengunjung dapat menyaksikan Under Water Dragon Show dan bertemu langsung dengan mermaid pada tanggal 8, 10, 11, 17 & 18 Februari.
Ocean Dream Samudra dan Jakarta Bird Land juga ikut meramaikan perayaan dengan pertunjukan Underwater Dragon Show, Barongsai With Dolphin, dan pertunjukan burung pintar bernuansa imlek. Kemeriahan ini menjadikan Ancol Lunar Festival 2024 sebagai pilihan utama untuk merayakan Tahun Baru Imlek bersama keluarga dan teman.
“Tahun ini, Ancol Lunar Festival mempersembahkan pengalaman yang mendalam dalam merayakan Tahun Baru Imlek dengan kekayaan budaya dan atraksi yang menghibur untuk semua pengunjung,” kata Direktur Ancol Taman Impian.