Ansy Lema Kunjungi Makam Paus Pius XII Di Vatikan

Loading

Independensi- Anggota DPR-RI Yohanis Fransiskus Lema (Ansy Lema) mengunjungi Makam Paus Pius XII di Katakombe Basilika Santo Petrus, Vatikan, baru-baru ini.

Bersama istri, Anggota DPR dari Nusa Tenggara Timur (NTT) itu diantar oleh Pater Dr. Markus Solo Kewuta, SVD, orang Indonesia Pertama di Curia Tahta Suci Vatikan.

Ansy pun mengungkapkan kontribusi berharga Paus Pius XII terhadap Gereja Katolik, maupun Kekristenan.

“Paus Pius XII adalah seorang Paus yang menginstruksikan kepada Vatikan untuk mencari tahu dimana makam Santo Petrus, pemegang kunci surga yang juga mendapat mandat mendirikan Gereja diatas batu karang ini,” ungkap Ansy.

Ansy mengaku terharu dan bahagia bisa berdoa dan menimba spiritualitas langsung di makam Paus Pius XII.

Apalagi, Paus Pius XII adalah Pelindung almamater Alumni PMKRI itu, yakni Seminari Pius XII Kisol Sanpio, Manggarai.

“Paus Pius XII, sosok pemimpin Gereja yang peduli kemanusiaan, perdamaian, dan penuh cinta kasih kepada alam ciptaan,” ujar Ansy.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *