Dukungan terhadap Pasangan THOMAS–GANS pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Lembata 2024 terus menguat. (istimewa)

TOLGAS Siap Bangkitkan Generasi Muda Lembata Jadi Naga di Kampung Sendiri

Loading

JAKARTA (Independensi.com) – Dukungan terhadap Pasangan THOMAS–GANS pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Lembata 2024 terus menguat. Terbaru, dukungan datang dari anak-anak muda yang memiliki kepedulian tinggi terhadap Tanah Lepan Bata.

Terkait hal tersebut, tokoh muda tim  pemenangan Paslon THOMAS-GANS, Vian Langobelen mengatakan bahwa menguatnya dukungan kaum muda pada kedua sosok putra asli Lembata tidak lepas dari kontribusi yang telah mereka buktikan selama memegang amanah publik,  terutama perhatian pada generasi muda.

Vian Langobelen,Toko Muda asal Lebatukan.

“Sosok Thomas-Gans sangat mengerti kondisi kampung halaman. Mereka ingin anak-anak muda didukung kemampuannya sejak dini agar mampu membangun kampung halaman,” ungkap Vian saat dihubungi melalui panggilan telpon pada Sabtu, 6 Oktoer 2024.

Lebih lanjut, ia memastikan Paslon Thomas-Gans akan memberikan ruang kepada anak-anak muda dalam setiap wacana pembangunan daerah Lembata dalam lima tahun ke depan.

“Saatnya Anak Lembata harus diberi ruang untuk terlibat dalam setiap rencana pembangunan daerah ini. Biar mereka sendiri yang menentukan masa depan Tanah Lembata,” pungkasnya.

Kemudian, tokoh muda asal Lebatukan itu menjelaskan “TOLGAS” mengingatkan pentingnya kaum muda mengenal dan menggali potensi kemaritiman, mampu mengidentifikasi secara rill dan konkret rencana pembangunan yang bersentuhan dengan keseharian masyarakat Lembata.

“Dan sudah saatnya kaum muda terlibat dan tahu apa yang akan mereka buat agar anak asli Lembata jadi “Naga” di kampung sendiri,” ujarnya.

Dikatakan Vian, “Naga” dimaksud adalah rencana masa depan didaerah ini dengan partisipasi aktif anak-anak asli Lembata dalam setiap aktivitas politik, ekonomi maupun kebudayaan.

“Apabila Paslon ‘’TOLGAS” terpilih, siap tancap gas sebagai wadah pendukung bagi anak muda asli  agar berkarya produktif serta menghargai dan menjaga budaya asli Lembata melalui kepemimpinan dalam peran politik,” jelasnya.

Yano Karena, Asal Atadei desa Kolikerek.

Adapun tokoh muda asal Atadei, Yano Karens menyampaikan sektor ekonomi jadi prioritas TOLGAS sebagai jalan kebangkitan generasi muda menjadi NAGA di kampung sendiri. Melalui program “KEWIRAUSAHAAN” harus mencetak 2% penduduk menjadi entrepreneurship sehingga ekonomi Lembata akan tumbuh pesat di kemudian hari.

“Melibatkan generasi muda untuk pendidikan dan pelatihan kewirausahaan. Melalui BLK CARITAS, anak muda dilatih keterampilan komputer, menjahit, pengolahan hasil bumi, pertanian, kelautan perikanan menjadi nilai tambah tinggi,” jelasnya.

Diketahui bahwa pemuda asal desa Kolikerek ini mendukung TOLGAS karena Paslon tersebut dianggap sosok putra daerah asli yang paling berpengalaman dan akan teruji bersih membangun Tanah Lepan Bata periode 2025-2029.

“Paket TOLGAS kami kenal sebagai dua sosok putra asli Lembata yang sudah menyampaikan niat hati di altar leluhur untuk bangun Lembata lima tahun kedepan. Kami mengikuti betul kiprah mereka sebagai sosok teladan generasi muda,” tutupnya. (eft)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *