Ilustrasi. (Dok/Ist)

Fajar/Rian Kandas

Loading

PARIS (IndependensI.com) – Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus mengakui keunggulan Lee Jhe-Huei/Lee Yang di perempat final French Open Super Series 2017. Pada laga straight game tersebut, Fajar/Rian dikalahkan dengan skor 11-21, 19-21, Jumat (27/10).

Pada game pertama, Fajar/Rian nyaris sama sekali tak dapat mengembangkan permainan mereka. Pukulan-pukulan kencang dan cepat yang menjadi senjata utama pasangan Taiwan tersebut sulit diantisipasi oleh Fajar/Rian. “Kami bingung di game pertama, tipe main lawan kan keras, kami kurang mengantisipasi dan kurang siap. Mainnya malah lebih banyak no lob pendek, dan kami salah strategi,” tutur Fajar seperti dikutip dari rilis Humas PP PBSI.

“Kami belum puas dengan penampilan kami hari ini. Walaupun kami ketinggalan dan menyusul, tetapi di poin kritis seharusnya bola-bola gampang malah nyangkut. Sebetulnya kami bermain lepas dan tidak ada beban,” jelas Rian. Indonesia masih punya tiga kesempatan lagi untuk merebut tiket semifinal lewat pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Anthony Sinisuka Ginting.