Penyanyi dan penulis lagu asal Kanada, Alessia Cara, dinobatakan sebagai Artis Pendatang Baru Terbaik pada 60th Annual Grammy Awards di Madison Square Garden, New York, AS, Senin (29/1/2018) pagi WIB. (AFP)

Alessia Cara Jadi Pendatang Baru Terbaik Grammy

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Alessia Cara dinobatkan sebagai Artis Pendatang Baru Terbaik pada penganugerahan Grammy yang berlangsung pada Senin (29/1/2018) pagi WIB. Penyanyi asal Kanada itu mengawali kariernya dengan mengunggah rekaman dari kamar tidurnya ke YouTube.

Perempuan berusia 21 tahun itu berhasil mengungguli penyanyi muda lain yang tengah ngetop, Khalid. Kebetulan, keduanya bekerja sama dalam proyek lagu untuk mencegah bunuh diri yaitu “1-800-273-8255”.

“Saya sudah berpura-bura menjadi pemenang Grammy sejak masih kanak-kanak di kamar mandi,” kata Cara kepada hadirin di Madison Square Garden, New York, AS.

Cara tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada para penggemar yang mengangkat namanya. “Kalian yang membuat saya tidak perlu lagi menang Grammy di kamar mandi,” ujarnya.

Di bagian lain, dia mengingatkan para pelaku industri hiburan tidak melupakan “artis luar biasa yang membuat musik yang luar biasa yang perlu diakui, yang tidak selalu mendapat pengakuan karena kontes popularitas dan angka-angka.”

“Saya ingin mendorong semua orang agar mendukung musik sejati dan artis sejati karena semua orang layak dapat kesempatan yang sama,” ujarnya.

Cara, yang suaranya kaya akan sentuhan soul, pertama kali mencuat dari penampilannya di YouTube. Dia mampu menirukan penyanyi terkenal separti Amy Winehouse dan Taylor Swift.

Kini Cara terkenal dengan lagu-lagunya sendiri seperti “Here” dan “Scars to Your Beautiful”. Dalam peluncuran album perdananya, “Know-It-All”, beberapa waktu lalu, Cara mengatakan tidak mau terjebak dalam “perbandingan konyol” dengan bintang pop remaja lain.

“Saya ingin menghindari hal itu dan memperlihatkan bahwa saya penyanyi sejati,” ujarnya.

One comment

Comments are closed.