Presiden RI Joko Widodo. (Ist)

Selamat Ulang Tahun Pak Presiden Joko Widodo

Loading

JAKARTA (Independensi.com) – Hari ini, Kamis (21/6), Presiden RI Joko Widodo merayakan ulang tahunnya yang ke-57. Tak lupa, warganet turut memeriahkan linimasa di media sosial dengan ucapan selamat ulang tahun kepada presiden yang akrab disapa Jokowi itu.

Tak ketinggalan, sejumlah tokoh nasional pun mengirimkan ucapan selamat mereka. Mereka mengungkap harapan agar Presiden Jokowi mendapat kebaikan dalam melaksanakan amanahnya sebagai pemimpin bangsa seperti dicuitkan Goenawan Mohamad, Mahfud MD, dan Adie MS.

Tak cuma itu, netizen pun mengucapkan sejumlah harapan mereka di hari lahir Presiden. Sebagian berharap agar Presiden Jokowi bisa kembali memimpin satu periode ke depan.

Sementara lainnya berharap Presiden bisa menjaga agar tetap menjaga Indonesia sebagai negara hukum dan demokrasi Pancasila.

Sebagian lain mengingatkan bahwa hari lahir Presiden Joko Widodo ini juga bertepatan dengan hari wafatnya Presiden Soekarno pada 1970.

Presiden Joko Widodo lahir pada 21 Juni 1061 di Surakarta dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjiatmi.

Ia menjabat sebagai Presiden Indonesia ke-7 pada 20 Oktober 2014. Awal karir politiknya dimulai saat memenangkan Pilkada Kota Solo pada 2005.

Sejak saat itu popularitas Jokowi terus melesat. Ia pun menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 2012. Tak lama berselang ia kembali diusung menjadi Presiden Indonesia pada 2014.

Belakangan, ia kembali diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan untuk kembali mencalonkan diri pada Pemilihan Presiden di 2019.