Greysia Polii (kanan) dan Apriyani Rahayu. (Istimewa)

Supporter Indonesia Sangat Antusias

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Bertanding di Istora Senayan dan didukung riuh ribuan penonton ternyata menjadi momen yang sangat dinanti-nanti para atlet bulutangkis Indonesia. Salah satunya adalah pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang tengah berlaga di ajang Blibli Indonesia Open 2018. Atmosfer Istora yang begitu luar biasa memang menjadi daya tarik tersendiri bagi turnamen ini, disamping kemasan turnamennya yang juga layak disebut turnamen bintang lima.

“Tiap mau masuk lapangan pertandingan, rasanya excited banget, semangat banget. Kami bangga punya supporter seperti ini, nunggu-nunggu banget main di sini, apalagi kalau bisa jadi yang terbaik,” kata Greysia seperti dikutip dari rilis Humas PP PBSI, Selasa (03/07/2018). “Didukung sama supporter Istora yang ramai? Pasti ada tegangnya, tapi poin plusnya, saya merasa senang sekali dapat dukungan begitu besar. Supporter seperti ini cuma bisa kami temukan di Indonesia, pokoknya nggak ada di negara-negara lain. Beda banget kalau main di Istora, tapi di satu sisi kami juga harus ekstra fokus ke pertandingan,” jawab Apriyani.

Greysia juga memberi komentar mengenai fans bulutangkis Indonesia yang begitu fanatik. Maklum saja, bulutangkis memang populer di Indonesia karena cabang olahraga ini menjadi andalan Merah Putih di kancah dunia. “Fans bulutangkis Indonesia itu sangat fanatik. Dukungannya pasti luar biasa, mereka pasti berharap banget kami bisa menang, mereka doain kami menang. Kalau kami kalah, mungkin mereka merasa kecewa sekali, ya gimana sih sudah mendukung dengan jiwa dan raga, sama saja seperti fans sepakbola di Italia seperti apa,” jelas Greysia.

Dalam pertandingan babak pertama di Blibli Indonesia Open 2018, Greysia/Apriyani meraih kemenangan atas Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark), dengan skor 21-14, 21-13. “Puji Tuhan kami bisa melewati babak pertama. Kami berharap di babak kedua kami bisa bermain lebih baik lagi dan feel nya dapat di sini,” kata Greysia usai laga