JAKARTA (IndependensI.com) – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, berharap sosok pendampingnya yang menggantikan Sandiaga Uno memiliki kriteria bisa bekerja dengan baik demi kemajuan masyarakat Jakarta.
Anies mengatakan, untuk kriteria cawagub DKI tentunya harus sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku.
“Mengikuti undang-undang saja kriterianya. Kalau dari sisi pribadinya tentu pribadi yang sudah pada level dicalonkan ya tentu sudah siap untuk bekerja,” kata Anies di Jakarta, Selasa (14/8/2018).
Anies menekankan, bagi calon pengganti Sandiaga diharapakan mampu bekerja sama dan bisa bekerja dengan baik demi kemajuan masyarakat Jakarta. “Saya juga siap bekerja dengan siapapun karena saya yakin ditingkat ini pasti orientasi profesionalisme sudah siap,” ucapnya.
Diketahui, semenjak Sandiaga mundur dari kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta, muncul sejumlah nama pengganti. Nama-nama tersebut antara lain Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta M Taufik, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera maupun mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher).(BM/ist)