Prabowo – Sandi Gelar Simulasi Debat di Hambalang

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto – Sandiaga Uno menggelar simulasi debat capres di rumah Prabowo di Hambalang, Jawa Barat, Rabu (16/1/2019).

“Hari ini salah satunya beberapa kisi-kisi yang diajukan oleh KPU kira-kira jawaban apa yang sesuai visi-misi kita dan khususnya hari ini simulasi dilakukan oleh beliau dengan Pak Sandi,” kata Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Ahmad Muzani, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (16/1/2019).

Persiapan lain, kata Muzani, BPN juga memutar video debat Pilpres 2014 dimana Prabowo juga berhadapan dengan Presiden Joko Widodo. Pemutaran video itu untuk evaluasi apa yang kurang dan perlu diperbaiki dari debat sebelumnya.

“Ya itu tim ya yang melakukan kajian-kajian itu, Pak Prabowo dan Pak Sandi enggak, tim lah yang memberikan pandangan,” ungkapnya.

Sekjen Partai Gerindra ini juga menegaskan, capres-cawapresnya siap menjawab pertanyaan dari kubu pasangan capres-cawapres Joko Widodo dan Ma’ruf Amin. Prabowo-Sandi, lanjut dia, akan menanggapi pertanyaan dengan santai.

“Kami tak merasa itu diserang atau dituduh karena menganggap kalau Jokowimenanyakan apa HAM apa HIM apa HUM itu menganggapnya sebagai sebuah pertanyaan yang Pak Jokowi menganggap ingin tahu lebih dalam tentang persoalan itu,” ucapnya.

Diketahui, debat capres-cawapres tahap pertama akan dilakukan pada 17 Januari di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Debat itu akan membahas tema hukum, HAM, terorisme, dan korupsi.