Tim Kampanye Nasional Jokowi- Ma’ruf Fokus Menggaet Suara Perempuan

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf fokus menggaet suara perempuan atauibu-ibu. Sekretaris TKN Jokowi-Ma’ruf, Hasto Kristiyanto mengklaim dukungan kaum hawa ke paslon nomor 01 terus meningkat.

Hal ini dibuktikan dengan banyaknya ibu-ibu yang hadir dalam acara relawan Arus Bawah Jokowi di Gedung Gorga, Jakarta. “Kalau kita melihat dari hasil survei, konfigurasi pemilih Pak Jokowi memang kekuatan salah satunya di kaum perempuan,” ucap Hasto di lokasi, Kamis (31/1/2019).

Dia mengklaim, melonjaknya dukungan dari perempuan itu karena merasakan program-program pemerintahan Jokowi. “Mengapa kaum perempuan begitu aktif dan bergerak spontan karena merasakan secara langsung program-program Pak Jokowi,” jelas Hasto.

Pihaknya mengapresiasi komitmen ibu-ibu yang siap untuk bergerak door to door memenangkan Jokowi- Ma’ruf Amin. “Inilah menjadi energi positif untuk memenangkan Pak Jokowi-Ma’ruf Amin di Jakarta ini,” tuturnya.