BPN Sarankan Prabowo ‘Sentil’ Jokowi Saat Debat

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto berkumpul bersama tim debat Badan Pemenangan Nasional di kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2019) malam. Hal tersebut untuk membahas persiapan debat keempat pada tanggal 30 Maret nanti.

Dalam pertemuan tersebut, Wakil Ketua BPN Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso menyarankan  sesekali Prabowo menyerang balik capres Joko Widodo ( Jokowi) saat debat. “Tentu kita menyarankan untuk bersabar dan santun tetap mempertahankan. Tetapi kita tetap menyarankan untuk kali waktu juga menyentil balik,” kata Priyo usai bahas persiapan debat.

Meski begitu, Priyo meyakini bahwa Prabowo akan tampil kalem seperti pada debat sebelumnya. Menurut Sekjen Partai Berkarya itu, sikap Ketum Gerindra tersebut menghormati lawan debat. “Pak Prabowo akan tetap style nya seperti kemarin tidak dalam posisi menabuh genderang perang, menyerang atau menjebak kepada Pak Jokowi tetapi tetap kesantunan yang terukur,” ucapnya.

Priyo enggan membeberkan materi apa yang dibawa Prabowo saat debat nanti. “Ada banyak gak bakal di kasih tau ke publik,” ucapnya.

Debat keempat Pilpres 2019 dilaksanakan pada hari Sabtu 30 Maret 2019 dan digelar di Hotel Shangri La, Jakarta. Debat akan mempertemukan antar calon presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto untuk membahas tema ideologi, pemerintahan, keamanan, dan hubungan internasional. Pada debat keempat ini, ada tiga stasiun televisi yang menjadi penyelenggara, yakni Indosiar, SCTV, dan Metro TV. (dan)