Persiapan peserta Reli Dakar 2020. (Ist/AFP)

Reli Dakar 2020: Persiapan Menuju Jeddah

Loading

PARIS (IndependensI.com) – Ajang balapan otomotif kelas dunia bertajuk Reli Dakar 2020 siap digelar awal tahun depan. Reli terganas dan prestisius ini sedianya digelar 5-17 Januari 2020 dan kali pertama merambah jazirah Arab Saudi. Para peserta akan disuguhi “lautan” gurun pasir sejauh 7.500km dimana 5.000km diantaranya adalah rute khusus yang tercatat 450km lebih panjang dari seri sebelumnya. Start dilakukan di Jeddah pada 5 Januari fan berakhir di Qiddiya pada 17 Januari mendatang

Awal Desember lalu dengan sisa waktu yang hanya sebulan menuju garis start, para peserta tengah melakukan pemeriksaan akhir kendaraan oleh pihak panitia pelaksana. Pemeriksaan teknis kendaraan itu dilakukan di Castellet, sebuah lokasi di kawasan sirkuit Paul Richard, Paris, Prancis. Usai dilakukan pemeriksaan, seluruh kendaraan peserta dikirim ke Jeddah via Marseille melalui jalur laut selama 10 hari menyebrangi laut Mediterania.

Tercatat 129 sepeda motor, 13 kendaraan roda tiga (quad), 59 mobil, 36 Side by Side Vehicle (SSV) dan 45 truk. Selain itu terdapat 229 kendaraan pendukung dari pihak panpel serta 700 kendaraan khusus termasuk untuk media serta ofisial tim peserta. Belum lagi peralatan telekomunikasi mutakhir, peralatan medis, logistik dan alat teknis lainnya. Selain itu, mobil dari partisipan sponsor dan produk otomotif ternama.

Kendaraan tersebut akan melakukan konvoi sejauh 80,5km dari Castellet menuju Marseille sekaligus melakukan inagurasi peringatan berlangsungnya Reli Dakar 2020. Ini sekaligus memperingati para veteran peserta Reli yang pernah menyebrang ke Algeria pada tahun 1980-an.

Di pelabuhan Marseille, kendaraan harus antri untuk dimasukkan dalam kontainer khusus berikut peralatan maupun kendaraan cadangan dari setiap tim dan 10 helikopter. Sedikitnya 23 jam proses masuknya kendaraan itu di kapal yang dirancang khusus untuk mengangkut seluruh kendaraan tersebut. Ratusan orang dikerahkan untuk menjalankan proses ini.

Di atas kapal yang melintas Mediterania akan ada acara pelepasan khusus sebelum masuk ke Terusan Suez untuk ke laut Merah menjalani 10 berlayar. Ini merupakan awal dari petualangan Reli Dakar 2020.