JAKARTA (Independensi.com) – sosok ulama yang senantiasa lembut, santun tetapi kokoh dalam pendirian utamanya untuk kemaslahatan umat itu kini telah tiada.
Sekretaris Umum Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Nasyirul Falah Amru (Gus Falah) menyatakan wafatnya KH Salahuddin Wahid atau Gus Sholah membuat bangsa Indonesia merasa sangat kehilangan.
“Gus Sholah selalu mengedepankan musyawarah dan mengedepankan diskusi dalam menyelesaikan setiap persoalan bangsa ini, ” ujar Gus Falah dilansir dari gesuriid, Senin (3/2).
Sebagai tokoh nasional, lanjut Gus Falah, Gus Sholah sangat dekat dengan seluruh tokoh lintas agama
“Dan tentunya buah pemikiran beliau selalu menjadi Inspirasi bagi kita semua,” ujar Gus Falah, yang juga Bendahara PBNU ini.
Seperti diketahui, Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur Gus Sholah meninggal dunia pada Minggu (2/2).
Adik Presiden ke-4 Republik Indonesia Abdurrahman Wahid itu wafat di Rumah Sakit Harapan Kita pasca menjalani bedah jantung pada Sabtu (1/2).