Nomor WA Bagian Humas Pemkot Bekasi untuk pengaduan dan informasi dari masyarakat.

Tampung Informasi Masyarakat: Humas Kota Bekasi  Buka Nomor Pelayanan

Loading

BEKASI (IndependensI.com) – Guna menampung informasi dan pengaduan masyarakat terkait program-program pembangunan di Kota Bekasi,  Baguan Humas setempat menyediakan nomor layanan. Melalui nomor pengaduan itu masyarakat dapat mempertanyaan  terkait program-program dan pelayanan Pemerintah Kota Bekasi.

Adapun nomor pelayanan itu   08138722 9461 (Whatsapp). Hal itu dilakukan melihat dari respon masyarakat atau netizen Kota Bekasi yang begitu antusias di setiap kolom komentar media sosial Instagram @humaskotabekasi dan Twitter @humasbekasikota sehingga menimbulkan banyak pertanyaan.

“Ini merupakan terobosan Bagian  Humas  selaku garda terdepan atau corong bagi Pemerintah Kota Bekasi,” kata Kabag Humas Pemkot Bekasi, Sajekti Rubiah, Jumat (10/9/2020).

Salah satu tujuan nomor pelayanan adalah untuk meminimalisir pesan-pesan yang masuk melalui direct massage yang cenderung penuh  dan menumpuk, sehingga tidak terbendung dan menyebabkan slow respon.

Hal ini berkaitan juga dengan peran Humas yang harus menyebarluaskan informasi atau pesan serta mengedukasi masyarakat mengenai kebijakan hingga program-program kerja lembaganya kepada masyarakat dan juga fungsi humas selaku mediator yang proaktif dalam menjembatani kepentingan intansi pemerintah.

Disatu pihak dapat  menampung aspirasi serta memperhatikan keinginan publiknya di lain pihak sehingga menciptakan iklim yang kondusif. Yang ingin menghubungi nomor layanan tersebut 081387229461 hanya menerima melalui pesan text (Whatsapp) dan tidak menerima via telepon. (jonder sihotang)