JAKARTA (Independensi.com)
Pembangunan gedung baru kantor Kejaksaan Negeri Bintan di atas lahan seluas dua hektar yang berada di daerah Bandar Seri Bentan, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau telah selesai.
Kepala Kejaksaan Negeri Bintan Sigit Prabowo mengatakan pembangunan gedung baru berlantai dua yang dibangun dengan biaya sebesar Rp12,7 miliar tersebut sudah selesai seratus persen.
“Progres pembangunan fisik gedung sudah seratus persen dan tinggal melanjutkan pembangunan pagar dan lapangan parkir serta fasilitas penunjang lainnya,” kata Sigit kepada Independensi.com, Selasa (5/1).
Dia menyebutkan untuk pembangunan pagar dan lapangan parkir senilai Rp19 miliar sudah diusulkan dan menunggu persetujuan dari DPRD Kabupaten Bintan.
“Mudah-mudahan disetujui sehingga pada tahun 2021 ini langsung bisa dikerjakan,” ucap Sigit yang belum dapat memastikan kapan gedung baru kantor Kejari Bintan diresmikan untuk ditempati.
Pembangunan gedung baru yang dibiayai dari dana Hibah Pemerintah Kabupaten Bintan ini dimulai dengan peletakan batu pertama oleh Kajati Kepulauan Riau Sudarwidadi pada 18 Mei 2020.
Gedung baru kantor Kejari Bintan tersebut lokasinya berdekatan dengan kantor Pemerintah Kabupaten, Polres dan DPRD Bintan.
Sigit menambahkan sampai saat ini pihaknya masih menyewa bangunan ruko sebagai kantor sementara sampai pembangunan kantor baru selesai dan diresmikan penggunaannya.(muj)