Personel Polsek Indramayu Monitoring Pendisplinan Prokes di Pasar Tumpah Desa Karangsong

Loading

INDRAMAYU (IndependensI.com) -Personel Polsek Indramayu jajaran Polres Indramayu Polda Jawa Barat melaksanakan kegiatan monitoring penerapan protokol kesehatan (Prokes) di pasar tumpah Desa Karangsong Kecamatan Indramayu pada Kamis (9/9/2021) malam.

Kapolsek Indramayu AKP H Suhendi mengatakan monitoring tersebut dilakukan oleh anggota piket patroli dan Bawas Polsek Indramayu serta Satgas Covid-19 Kecamatan Indramayu.

“Personel Polsek Indramayu dan anggota Koramil melakukan pendisiplinan prokes kepada masyarakat dalam rangka melaksanakan giat 3T di Posko PPKM Level 2 di pasar tumpah Desa Karangsong,” kata Kapolsek.

Dalam kesempatan ini petugas memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga kamtibmas, tidak mudah terprovokasi isu-isu yang berkembang di medsos (hoax) terkait vaksin dan lainnya, serta tidak main hakim sendiri.

“Selain itu memberikan imbauan selalu mengindahkan/melaksanakan Protokol Kesehatan kepada warga/pengunjung pasar tumpah Desa Karangsong,” kata Kapolsek.