Rudianto Tjen Optimistis Festival Pesta Rakyat Tumbuhkan Ekonomi Masyarakat

Loading

PANGKALPINANG (Independensi)- Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung (Babel), Ir. Rudianto Tjen optimistis gelaran Festival Pasar Rakyat yang diselenggarakan oleh DPC PDI Perjuangan Kota Pangkalpinang dan Yayasan Rudi Center yang dia dirikan mampu menumbuhkembangkan geliat ekonomi masyarakat.

Sebab, terdapat 73 UMKM yang ikut memeriahkan acara yang akan berlangsung selama lima hari, 24-28 Agustus 2022.

“Kan kita lihat ada UMKM yang semuanya terlibat dalam acara ini, sehingga omzetnya kita lihat luar biasa, karena sudah lama tidak berkumpul seperti ini efektifnya luar biasa,” kata Rudi, Kamis malam (25/8/2022).

Menurut legislator yang sudah duduk di senayan empat periode itu, festival kali ini merupakan langkah konkrit yang kreatif untuk membangkitkan perekonomian para pelaku usaha pasca pandemi.

“Tentu saja ekonomi rakyat di Kota Pangkalpinang sedemikian rupa, makanya saya katakan saya acungi dua jempol Pak Walikota Pangkalpinang yang kreatif untuk rakyatnya, pemberdayaan UMKM, ekonomi rakyat dan pengusaha kecil,” jelas Wakil Bendahara Umum DPP PDI-Perjuangan ini.

Ia menambahkan, momentum saat ini juga sejalan dengan komitmen Presiden Joko Widodo yang menginginkan perekonomian Indonesia agar cepat pulih dan bangkit.

“Ini lah yang akan kita kerjakan, momen sekarang sangat tepat. Dan saya pikir ini terus kita gerakkan agar ekonomi rakyat terus bergerak,” ucapnya.

Selain itu, Rudianto merasa senang dengan adanya festival pesta rakyat kali ini. Ia berharap, dengan adanya acara ini bisa mengobati kerinduan masyarakat untuk kembali berkumpul setelah dua tahun pandemi berlalu.

Sementara itu, salah satu pelaku UMKM, Januar Arhanda yang ikut memeriahkan festival tersebut mengakui adanya peningkatan omzetnya melalui event kuliner seperti ini.

“Omzetnya empat kali lipat dibandingkan jualan hari biasanya. Kita berharap ini terus diadakan. Kami sangat menyambut baik sebagai pelaku UMKM untuk mencari rezeki lebih,” ujar pelaku UMKM dengan komoditas donat ini. (Hiski Darmayana)