Reebok Hadirkan Sepatu Lari Revolusioner

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Reebok, produsen perlengkapan olahraga yang mendunia, secara berkelanjutan melakukan inovasi. Kali ini, inovasi mereka hadir dalam sepatu lari terbarunya yaitu Reebok Fast Flexweave.

Teknologi Flexweave, terobosan figure-8 weave yang metodenya dirancang untuk performa, bobot yang ringan dan ketahanan yang lebih baik. Fast Flexweave menampilkan material yang fleksibel, kuat, stabil, dan breathable pada bagian atas. Keunggulan lainnya adalah bantalan yang lebih nyaman di bagian alas.

Koleksi ini adalah pelopor sepatu lari yang inovatif, yang ideal untuk berlari cepat dan lincah. Keunggulan lainnya adalah Pressure Mapping Technology yaitu bantalan sepatu yang tepat untuk memberikan fleksibilitas dan terasa stabil.

Area jahitan material Flexweave memberikan kestabilan dan support pada bagian tengah, dan juga memberikan fleksibilitas dan breathable pada bagian depan.

Tampilan yang andal dilengkapi dengan fungsi performanya, memberikan kebebasan bergerak dan berekspresi.

Fast Flexweave menunjukkan langkahnya lewat Luis Badillo Jr yang dikenal dengan julukan “The World’s Fastest Feet” karena gerakan kakinya yang secepat kilat. Sepatu ini juga menarik perhatian pemain basket dan pemain sepakbola profesional.

Badillo memberikan pujian untuk Fast Flexweave yang terasa sangat ringan namun memberikan traksi yang stabil. Badillo menampilkan aksi “fast feet” nya dalam sebuah video baru, menampilkan visualisasi melewati rintangan dan tangga dalam dunia seperti mimpi, menampilkan gaya dan keanggunan Reebok Fast Flexweave.

“Reebok Fast Flexweave menggabungkan teknologi Flexweave dengan desain yang mutakhir. Sama dengan apa yang kami lakukan dengan pakaian olahraga & training yang selalu memikirkan gaya terdepan.” kata Tal Short, Senior Product Manager Reebok dalam surat elektronik yang diterima IndependensI.com, Rabu (14/3/2018).

“Ini akan mendorongmu melewati latihan di gym, dan juga melewati harimu. Fast Flexweave tidak hanya sekedar bentuk namun fungsi,” ujarnya.

Reebok Flexweave tersedia di toko Reebok di seluruh Indonesia mulai dari Jakarta, Surabaya, hingga Bali. Sepatu ini tersedia di beberapa gerai Planetsports dan Sportstation, serta bisa didapatkan secara daring di www.planetsports.net.