Hasil yang diraih Rahmat di luar dugaan mengingat laga di Grup B bukan untuk persaingan medali. Bahkan, semula tim angkat besi Indonesia hanya menargetkan dia masuk delapan besar.
Lifter putri Windy Cantika Aisah berhasil mempersembahkan medali pertama untuk Indonesia. Pada debutnya di ajang Olimpiade, lifter putri asal Jawa Barat itu menyumbang medali perunggu untuk tim Merah Putih.