Juan Martin Del Potro (AFP)

Singkirkan Federer, Del Potro Tantang Nadal

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Juan Martin Del Potro menggagalkan perang bintang Roger Federer dan Rafael Nadal. Petenis Argentina itu mengalahkan Federer pada perempat final tunggal putra US Open dan akan menghadapi Rafael Nadal di semifinal, Jumat (8/9/2017).

Del Potro, yang tidak dijagokan, mengalahkan Federer, juara 19 Grand Slam, dengan skor 7-5, 3-6, 7-6 (10/8), 6-4 di Stadion Arthur Ashe, New York. Di lapangan ini, Federer mendominasi lebih dari satu dasawarsa.

“Saya pikir ini juga lapangan saya. Kalian membuat saya meresa senang setiap kali saya bermain di sini. Saya suka dukungan kalian,” kata Del Potro kepada penonton seperti dikutip AFP, Kamis (7/9/2017).

Del Potro berharap bisa mengulangi kemenangan atas Nadal seperti pada 2009 dalam perjalanan menuju juara. Waktu itu Del Potro juara setelah mengalahkan Federer dalam pertarungan lima set.

“Melawan Rafa, semoga saya bisa mengulangi hasil itu. Saya tahu bahwa melawan Rafa penonton tidak akan memihak saya. Tapi saya harap kalian bisa menyemangati saya lagi,” ujarnya.

“Dia nomor satu dunia. Tapi dengan dukungan luar biasa dari kalian para penonton, apa pun bisa terjadi,” kata Del Potro.

Ferderer buru-buru meninggalkan lapangan setelah kalah. “Juan Martin bertarung seperti seekor singa,” kata Federer dalam jumpa pers pascapertandingan.

“Saya merasa permainan saya sekarang tidak cukup bagus untuk menjuarai turnamen ini. Lebih baik saya tersingkir dan orang lain punya bisa menang,” ujar petenis Swiss itu.