Konsolidasi dan Monev LDII Korda I, Jawa Timur, diaula gedung LDII Kabupaten Gresik

Perkuat Organisasi LDII, Gresik Gelar Konsolidasi dan Monev

Loading

GRESIK (IndependensI.com) – Untuk mewujudkan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) sebagai organisasi modern, yang efektif dan efisien. Konsolidasi, Monitorung dan Evaluasi (Monev) digelar oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) LDII Provinsi Jawa Timur.

Kegiatan tersebut, berlangsung diaula gedung DPD LDII Kabupaten Gresik pada, Minggu (22/10/2017) itu. Dan diikuti oleh 300 warga LDII, dari berbagai daerah di Jawa Timur yang tergabung dalam korda I. Seperti, Jombang, Mojokerto, Sidoarjo, Surabaya dan Gresik.

Ketua Bagian Organisasi Kaderisasi dan Kelembagaan LDII Kabupaten Gresik, Wafiq menuturkan bahwa kegiatan konsolidasi dan monev dilakukan oleh organisasinya setiap 3 bulan sekali. “Melalui kegiatan ini, diharapkan roda kegiatan organisasi, mulai dari DPD (Kabupaten), PAC (Kecamatan) dan PC (Kelurahan/Desa) yang telah diprogramkan bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

“Ada beberapa program, yang menjadi konsen lembaga kami terutama dalam hal pembinaan. Sebab terdapat klasifikasi yakni, Diam atau stagnan, Tumbuh dan Berbuah,” tuturnya.

“Berbuah itu, maknanya setiap DPD, PAC maupun PC diharapkan bisa melaksanakan kerjasama antar mitra. Jika di Provinsi, kerjasama antar mitranya dengan Gubenur, Kapolda dan Pangdam. Kalau ditingkat Kabupaten/Kota maka mitranya Bupati/Walikota, Kapolres dan Dandim. Hal sama juga dilakukan sesuai dengan tingkatannya masing-masing,” urainya.

Lebih lanjut Wafiq menegaskan bahwa DPD LDII Gresik sudah bisa mewujudkan kerjasama dengan steak holder, dari tingkat Kabupaten, Kecamatan, Kelurahan/Desa. Bahkan, kami sudah bisa berkerjasama lintas ormas maupun lintas agama.

“LDII melakukan kemitraan dengan keseluruh unsur yang ada, karena dasar organisasi kami adalah Pancasila dan UUD 45. Sehingga keputusan pemerintah selalu kami dukung, ikuti dalam implementasinya,” tukasnya.

“Melalui kemitraan yang kita bangun, kami berharap persoalan bangsa dan negara yang juga menjadi tanggung jawab semua elemen warga negara. Maka LDII ingin bisa memberikan kontribusi nyata dalam melaksanakan amanat pemerintahan,” tandasnya.

“Untuk LDII diwilayah Kabupaten Gresik, Alhamdulillah kepengurusan PC dan PAC nya. Sudah terbentuk di 16 Kecamatan, Diantara, Gresik, Manyar, Kebomas, Bungah, Sidayu, Menganti, Driyorejo, Wringin Anom, Kedamean, Balongpanggang, Benjeng, Cerme, Dukun, Duduksampeyan. Serta dua Kecamatan di Pulau Bawean, Tambak dan Sangkapura,” pungkasnya. (Rezereno)