JAKARTA (Independensi.com) – Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Kemhan RI Marsma TNI Yusuf Jauhari menjadi pembicara dalam pelatihan penggunaan teknologi informasi yang diselenggarakan Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia di Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Senin (4/12/2017).
Kegiatan ini merupakan salah satu program bidang pendidikan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemhan RI yang bertujuan dalam meningkatkan kemandirian wanita dengan memanfaatkan perkembangan teknologi dan informasi.
Ketua Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Lia Hadiya Sumintaatmadja saat menggelar pelatihan penggunaan teknologi informasi dalam rangka meningkatkan kemandirian wanita di Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Senin (4/12/2017).
Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia saat foto bersama setelah pelatihan penggunaan teknologi informasi dalam rangka meningkatkan kemandirian wanita di Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Senin (4/12/2017).