JAKARTA (Independensi.com) – Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita bersama Jajaran Eselon I Kementerian Perdagangan menggelar acara Silaturahmi Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 yang berlangsung di Kantor Kementerian Perdagangan, Gambir, Jakarta, Kamis (4/1/2018). Acara tersebut merupakan bentuk apresiasi Kemendag terhadap karyawan dan karyawati yang merayakan Natal serta untuk menjalin tali silaturahmi yang lebih erat lagi antara pimpinan dan pejabat dengan para karyawan.
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita (kanan) didampingi istrinya Peggy Lukita (kanan) bersama Menteri Pertanian Amran sulaiman (tengah) saat menggelar acara Silaturahmi Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 yang berlangsung di Kantor Kementerian Perdagangan, Gambir, Jakarta, Kamis (4/1/2018).
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita (kedua kanan) foto bersama Menteri pertanian Amran Sulaiman (ketiga kanan) dan para Duta Besar acara Silaturahmi Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 yang berlangsung di Kantor Kementerian Perdagangan, Gambir, Jakarta, Kamis (4/1/2018).
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita (tengah) didampingi Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Tjahya Widayanti (kiri) serta Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Oke Nurwan (kanan) menggelar Konferensi Pers Kinerja Perdagangan 2017 dan Outlook 2018 yang berlangsung di Kantor Kementerian Perdagangan, Kamis (4/1/2018). Dalam paparannya Mendag mengatakan bahwa Kemendag terus menunjukkan komitmennya mewujudkan Nawacita dengan terus bekerja keras dan fokus pada tiga mandat Presiden untuk memperkuat perdagangan dalam negeri melalui stabilisasi harga dan revitalisasi pasar rakyat serta meningkatkan ekspor.