JAKARTA (IndependensI.com) – Angelique Kerber keluar mengalahkan Ashleigh Barty untuk menjuarai nomor tunggal putri Sydney International di Sydney, Australia, Sabtu (13/1/2018). Sukses ini mematangkan persiapan Kerber menuju Australian Open dengan sembilan kemenangan berturut-turut.
Mantan petenis putri nomor satu dunia asal Jerman itu terlalu kuat buat Barty, petenis Australia yang menempati peringkat 19 dunia. Kerber menang straight set dengan skor 6-4, 6-4. Kemenangan ini adalah yang kedua dibukukan Kerber atas Barty dalam tiga pertemuan.
Kerber, yang tahun lalu menempati posisi pertama sebelum merosot ke peringkat 22, tampak lebih meyakinkan sejak pergantian tahun. Di awal 2018 ini, dia belum terkalahkan.
Kerber meraih kemenangan dalam empat penampilannya di turnamen beregu Hopman Cup di Perth. Di Sydney, dia membukukan lima kemenangan.
Barty menjadi petenis Australia pertama yang tampil di final Sydney International sejak 2005 ketika Alicia Mollik mengalahkan Sam Stosur.