Para pemain bola voli tim PGN Popsivo Polwan. (IndependensI.com/Pribadi)

PGN Popsivo Tebus Kekalahan

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Tim putri PGN Popsivo Polwan menebus kekalahan di laga perdana Proliga 2018 oleh Gresik Petrokimia, setelah menundukkan Jakarta BNI Taplus 3-1 (25-13, 25-22, 17-25, 25-19) di GOR UNY, Yogyakarta, Minggu (21/1). Kemenangan tim asuhan pelatih asal Thailand, Apichat Kongsawat, itu membawa angin segar setelah di sehari sebelumnya Popsivo yang sudah sempat unggul 2-1 mampu dikejar dan kalah 2-3 dari Gresik Petrokimia.

Pada penampilan keduanya di Yogyakarta, Rianita Panirwan dan kawan-kawan sudah unggul dua set di awal laga, akan tetapi BNI mampu mencuri satu set sehingga membuat kedudukan menjadi 2-1. Beruntung, di set keempat Popsivo mampu menyelesaikan pertandingan dengan skor 25-19.

Jakarta BNI Taplus yang diasuh Risco Herlambang, pada awal-awal set pertama kehilangan pemain asingnya, Karina Ocasio dari Puerto Rico akibat cedera pergelangan kaki. Cederanya kapten tim putri BNI itu membuat kekuatan tim menjadi berkurang. “Saya memang berharap kekuatan kami pada Karina. Tapi karena Karina cedera membuat kekuatan kami berkurang,” ujar Risco seperti dikutip dari Antara. Hal itu membuat pelatih Timnas putri SEA Games 2017 Malaysia itu, memutar otak dengan materi yang ada. Dengan hasil satu kemenangan atas Bekasi BVN 3-0 dan satu kekalahan di seri pertama Proliga 2018, Risco optimistis bisa berbicara banyak di seri berikutnya.

Sementara itu, asisten pelatih Jakarta PGN Popsivo Polwan, Ayib Rizal mengatakan kalau timnya bisa menang dari BNI karena kekompakan dan kesiapan tim yang lebih baik. “Target servis jalan, dan bloknya lebih rapih. Waktu lawan Gresik Petrokimia itu tidak jalan,” tutur mantan pemain nasional itu. Pada set ketiga, tambah Ayib, Amalia Fajrina dan kawan-kawan sempat kehilangan fokus sehingga semua pemain tak bermain bagus pada set ketiga ini. “Untungnya set keempat bisa kembali bermain normal,” tuturnya.