Sekda Kota Cirebon Asep Dedi (kiri) menyerahkan sertifikat bimtek kepada anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kota Cirebon.

Ribuan Anggota Satuan Linmas Ikut Pengamanan Pilkada di Kota Cirebon

Loading

CIREBON (Independensi.com) – Sebanyak 1324 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kota Cirebon mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) yang diselenggarakan Satpol PP di Gedung Korpri, Jalan Brigjen Dharsono, Kota Cirebon, Senin (5/2/2018).

Bimtek ini diselenggarakan untuk menambah kecakapan mereka dalam bertugas di lapangan dan juga mereka pun siap turut serta dalam pengamanan pilkada di Kota Cirebon.

Bimtek dilakukan untuk kesiapan teknis ribuan anggota Linmas tersebut dalam pengamanan pilkada di Kota Cirebon, 27 Juni 2018 mendatang. Turut diundang perwakilan KPU, perwakilan Kodim dan Polres Cirebon Kota sebagai narasumber dalam bimtek tersebut.

“Kami mengundang mereka untuk memberikan pengetahuan dan teori kepada anggota Linmas tersebut,” ungkap Kepala Satpol PP Kota Cirebon, Andi Armawan.

Selain mendapatkan teori, ribuan anggota Linmas tersebut juga akan memperagakan pengamanan pada hari pencoblosan langsung dari narasumbernya. “Nanti akan langsung kita gladikan di halaman gedung korpri ini,” ungkap Andi.

Sehingga nantinya secara jelas bisa tergambar tugas dari masing-masing anggota Linmas ini baik saat pengamanan di TPS maupun saat pengamanan di wilayah kelurahan maupun kecamatan.

Selanjutnya Andi menambahkan jika anggota Linmas yang mendapatkan bimtek saat ini sudah mencukupi untuk pengamanan pada hari pencoblosan kelak. “Berdasarkan data dari KPU, jumlah TPS di Kota Cirebon sebanyak 579,” kata Andi.

Jika masing-masing TPS dijaga oleh 2 orang maka dibutuhkan sebanyak 1.158 anggota Linmas. Sedangkan sisanya sebanyak 167 orang ditempatkan untuk pengamanan di kelurahan maupun kecamatan.

Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Asep Dedi, menyambut baik dan berterima kasih kepada Satpol PP Kota Cirebon yang telah melaksanakan bimtek untuk anggota Satlinmas.

“Peran Satlinmas ini sangat penting, terutama dalam pelaksanaan pemilukada di Kota Cirebon,” ungkap Asep.

Dengan bimtek yang dilakukan ini diharapkan mereka bisa tahu standar operasi maupun prosedur di lapangan yang harus dilakukan saat pengamanan di lapangan nantinya.

“Tapi mudah-mudahan pelaksanaan pilkada nanti di Kota Cirebon aman dan sukses,” ungkap Asep. (Putra)