Dinas PUPR Turunkan Satgas Bersihkan Lumpur Banjir

Loading

DEPOK (Independensi.com) – Guna mengatasi material lumpur akibat bencana banjir pada Senin (5/2/2018) lalu, Dinas Pekerjaan Umum dan Pentaan Ruang (PUPR) Kota Depok, menurunkan tiga regu atau sebanyak 30 satuan tugas (satgas) di sejumlah titik.

“Saya sudah mengintruksikan kepada tiga regu Satgas Dinas PUPR untuk membersihkan lumpur dan sedimen yang masuk ke rumah warga,” ujar Kepala Dinas PUPR Kota Depok, Manto, Rabu (7/2/2018).

Dikatakan, tiga regu satgas yang diturunkan membersihkan sedimen pasca banjir yang melanda wilayah Kota Depok yakni di RW 02 Kelurahan Tirtajaya, RW 02 Kelurahan Pasir Putih, RW 09 Kelurahan Kalimulia, Kelurahan Ratujaya dan Kelurahan Kemirimuka.

Menurut Manto, pihaknya belum mendapat laporan adanya korban jiwa akibat longsor dan banjir di Kota Depok. Meski demikian, pihaknya tetap siap memantau adanya potensi bencana susulan. Dikatakan, ada beberapa titik yang berpotensi terjadi banjir susulan antara lain di Kecamatan Sukmajaya, Cipayung, Cilodong, Beji, Cimanggis dan Kecamatan Sawangan.

“Sejauh ini hanya tanah longsor dan banjir saja di beberapa titik. Rata-rata rumah yang terendam banjir berada di bantaran Sungai Ciliwung dan Pesanggrahan,” tambah Manto.

Diharapkan, dengan adanya bantuan tenaga untuk pengangkatan sedimen lumpur pasca banjir ini, bisa meringankan beban warga yang tertimpa musibah bencana banjir. (Robino Hutapea)