Pjs Wali Kota Bekasi Ruddy Gandakusumah bersama Kapolres Kombes Indarto dan pejabat Pemkot Bekasi. (humas)

Tangani  Banjir  Kepala Daerah Tetangga Perlu Duduk Bersama

Loading

BEKASI (IndepensensI.com)-  Guna mengatasi banjir di Kota Bekasi, tidak bisa hanya ditangani oleh pemerintan daerah itu sendiri. Pasalnya, Kota Bekasi berbatasan langsung dengan Kabupaten Bogor, Kabupaten Bekasi dan Jakarta Timur.

Maka dalam waktu dekat, Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi akan melakukan pertemuan langsung dengan Bupati Bekasi, Bupati Bogor dan Wali Kota Jakarta Timur.

“Selama ini Pemkot Bekasi baru sebatas kirim surat, dan belum ada pertemuan. Maka dalam waktu dekat kita akan lakukan pertemuan dengan Bupati Bogor, Bupati Bekasi dan Wali Kota Jakarta Timur. Kita akan bahas bersama terkait banjir tersebut,” ungkap Pejabat sementara (Pjs) Wali Kota Bekasi R Ruddy Gandakusumah, pada acara coffee morning bersama insan media, Selasa (27/2/2018).

Ruddy yang baru melaksanakan tugas sebagai Pjs Wali Kota Bekasi dua minggu lalu, mengakui selama ini upaya yang dilakukan Pemkot Bekasi mengurangi banjir, sudah bagus. Tapi mengingat Kota Bekasi berbatasan dengan beberapa daerah, maka perlu kerja sama dengan pemerintah tetangga.

Ia juga mengakaui telah bertemu dengan pihak   Perusahaan  Jasa Tirta (PJT) II, Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) membahas banjir. Sebab kewenangan masalah sungai ada dibawah BBWSCC dan PJT II bersama Pemkot Bekasi.

Ruddy yang pernah menjabat Kabiro Humas Pemprov Jabar selama enam tahun, mengakui keterlibatan media dalam pembangunan sangat penting sebagai penyampai informasi kepada masyarakat sekaligus fungsi pengawasan pembangunan.

“Saya apresiasi insan media. Lewat acara ini juga kita ingin Bekasi lebih maju dan kondusif berkat peran insan media di Kota Bekasi,” ucap Ruddy .

Acara yang digagas Bagian Humas Setda Kota Bekasi pada coffee morning melibatkan beberapa pejabat dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Polres Metro Bekasi Kota.

Dalam acara itu, beberapa hal  dipertanyakan insan media diantaranya seputar progres mencapai Adipura Bermartabat melalui budaya bersih masyarakat, penanganan banjir, persiapan Pilkada serentak didalamnya dibahas netralitas PNS, pencapaian dan evaluasi RPJMD hingga terobosan Pemkot Bekasi terapkan Mal Pelayanan Publik. (adv/humas/jon)