Diserang Elit Partai, Berkarya : Suara Ketum Suara Masyarakat Umum

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putro atau Tommy Soeharto diserang abis -abisan oleh sejumlah elit partai politik.

Hal tersebut lantaran Tommy melontarkan pernyataan bahwa praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) makin parah Indonesia.

Tidak terima Ketua Umumnya diserang, Ketua DPP Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang membela putra dari Presiden Soeharto ini.

Dia mengatakan, tidak ada yang salah dari pernyataan Tommy Soeharto ini.

“Apanya yang salah? Itu kan suara masyarakat umum yang dibahasakan Ketum kami,” ujar dia. Senin, (23/7/3018).

Lagi pula, lanjut dia, demi perbaikan bangsa tidak ada salahnya saling meningkatkan. Semua punya hak mengeluarkan pendapat.

Terlebih lagi, tegas dia, saat ini KKN memang telah merajalela. Dinasti politik dan korupsi berjamaah telah terjadi.

“KKN merajalela buktinya dinasti politik di mana-mana, korupsi berjamaah antar saudara. Jabatan politik lo lagi lo lagi. Habis bapak, anak lagi,” tandas dia.