JAKARTA (IndependensI.com) – Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf tidak mempermasalahkan dibatalkannya penyampaian visi misi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Menurut Jubir TKN Jokowi-Ma’ruf, Arya Sinulingga, masih ada cara lain untuk menyampaikan ke masyarakat. Justru, hal itu menguntungkan pihaknya.
“Artinya ada satu keuntungan yang kami dapat, itu apa, artinya bahwa KPU memberikan ruang sama kami untuk menyampaikan visi misi, nanti kami apain teknisnya bagaimana teknisnya,” ujarnya di Posko Cemara, Jakarta Pusat, Senin (7/1/2019).
Timses Jokowi menargetkan, visi misi disampaikan langsung ke masyarakat tingkat desa sampai kecamatan. Salah satunya dengan Tim Kampanye Daerah.
“Nah ini kita kejar, supaya kami bisa sampaikan sampai TKD sampai ke masyarakat ke kecematan kelurahan sampai desa-desa,” jelas Arya.
Salah satu pertimbangannya adalah penyampaian visi misi melalui media massa, seperti televisi. Namun, Arya mengatakan, harus berkonsultasi dengan KPU bagaimana teknisnya. Sebab, KPU mengetatkan aturan iklan visi misi hanya boleh sebulan sebelum pencoblosan.
“Kalau begitu nanti, kami akan maksimalkan, lebih senang kami, berarti visi misi kami bisa sampai ke rakyat sampai ke level terendah ke bawah,” katanya.