Asri Auzar

Pelantikan Asri Auzar PAW Wakil Ketua DPRD Riau Ditunda

Loading

PEKANBARU (Independensi.com) – Pelantikan Pergantian Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua DPRD Riau dari Noviwaldy Jusman kepada Asri Auzar dari Partai Demokrat yang sudah dijadwalkan pada hari Kamis (23/5), terpaksa dibatalkan. Hal itu dikarenakan, Ketua Pengadilan Tinggi Riau yang akan melaksanakan pelantikan, sedang dinas luar.
Pada prinsipnya, proses untuk pelaksanaan pelantikan itu tidak ada kendala lagi. Hanya saja, berhubung pada saat waktu yang sudah di jadwalkan, Ketua Pengadilan Tinggi Riau sedang dinas luar, maka acaranya terpaksa di undur. Acara pelantikan di undur menjadi hari Senin, (27/5) kata Muflihun bagian Persidangan dan Produk Hukum Sekretaris DPRD Riau kepada sejumlah wartawan di gedung DPRD Riau Sabtu, (25/5) pagi.

Kita sudah menyiapkan semuanya untuk proses pelantikan Asri Auzar melalui rapat paripurna dewan, termasuk jadwalnya yang sudah disepakati pada hari Kamis, 23/5. Ternyata pada hari yang sudah disepakati Ketua Pengadilan Tinggi Riau yang akan melantik, berhalangan hadir karena sedang dinas luar. Sehingga jadwal pelantikannya terpaksa di undur kembali jadi hari Senin (27/5), ujar Muflihun.

Sebagaimana diketahui, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pemberhentian Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldi Jusman dan digantikan dengan Asri Auzar sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) pimpinan DPRD Riau. Asri Auzar maupun Noviwaldy Jusman merupakan anggota DPRD Riau dari Fraksi Partai Demokrat.

Ditempat terpisah, Asri Auzar sebagai pengganti antar waktu Wakil Ketua DPRD Riau menggantikan Noviwaldy Jusman mengatakan, tidak masalah acara pelantikannya di undur. Hal itu disebabkan Ketua Pengadilan Tinggi Riau berhalangan hadir, karena sedang dinas luar ke Jakarta. Awalnya memang pelantikan akan digelar pada hari Kamis (23/5/2019) kemarin, tapi batal dilaksanakan.

“Tidak masalah, hanya menunggu waktu saja. Yang melantik itu kan Ketua Pengadilan Tingi Riau. Nah, pada hari yang sudah dijadwalkan beliau berhalangan hadir karena sedang ada agenda lain diluar kota, maka ditunda menjadi hari Senin (27/5),” kata Asri Auzar politisi Partai Demokrat ini lagi. (Maurit Simanungkalit)