Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris. (badmintonindonesia.org)

Rizki/Della ke Babak Kedua

Loading

JAKARTA (IndependensI.com) – Ganda putri Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris nyaris menemui kekalahan di babak awal Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Rabu (17/7/2019). Rizki/Della melaju ke babak kedua usai mengalahkan Li Wenmei/Zheng Yu dengan skor 14-21, 21-13, 21-18.

“Alhamdulillah kami bisa melewati babak pertama, di sini lawan sudah bagus-bagus dan nggak gampang dari babak pertama. Kami berusaha untuk main di pola kami dan kami mau lebih menikmati permainan,” ujar Rizki seperti dikutip dari badmintonindonesia.org. Jika dibandingkan dengan ganda putri Jepang, Rizki/Della memang lebih cocok berhadapan dengan wakil Tiongkok. Rizki/Della sementara unggul 3-1 dalam catatan rekor pertemuan dengan Chen/Jia.

Lebih jauh Rizki mengatakan, Chen/Jia serangannya bagus dan pertahanannya cukup ketat, sehingga bermain tidak banyak bola atas. Sedangkan Della pun mengatakan, tidak mau berpikir lebih jauh dan perlu kesabaran untuk bermain di Indonesia Open kali ini. “Kami tidak berpikir terlalu jauh, step by step saja. Nggak mikir pernah menang juga, mereka pasti pelajari permainan kami,” tutur Della.

Sementara ini sudah tiga ganda putri Indonesia yang lolos ke babak kedua. Sebelumnya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Tiara Rosalia Nuraidah/Nadya Melati sudah lebih dulu lolos. Sedangkan Agatha Imanuela/Virni Putri baru akan bertanding melawan Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting dari Tiongkok.

Dari ganda campuran, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja mendapat perlawanan ketat dari juniornya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Hafiz/Gloria menang dengan skor 22-24, 22-20, 21-15 dalam tempo 62 menit. Rinov/Mentari memberikan perlawanan sengit kepada Hafiz/Gloria yang merupakan unggulan keenam tersebut. Hampir memenangkan game saat menyamakan kedudukan 20-20, Rinov/Mentari masih kalah tenang dari Hafiz/Gloria yang lebih berpengalaman.

“Di pertandingan malam ini, kami sama-sama totalitas. Mereka sudah mengeluarkan permainan mereka, ending-nya kami menang dengan jaga fokus dan lebih tenang. Ada faktor hoki juga. Kami belajar dari game pertama dan kedua,” kata Gloria. “Kalau Rinov/Mentari bisa jaga (permainan), mereka bisa bahaya juga, mereka ulet. Tinggal tahan di fokusnya. Kami sudah siap ngadu, dan sebagai senior ada gengsi juga dong, nggak mau kalah,” imbuhnya. Hafiz/Gloria masih menunggu calon lawan di babak kedua, antara pasangan Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai dari Malaysia atau Kohei Gondo/Ayane Kurihara dari Jepang.

Pesan Butet

Sementara itu, mantan pemain ganda campuran Liliyana “Butet” Natsir terus memantau perkembangan ganda campuran Indonesia. Ia tampak hadir menonton langsung pertandingan wakil ganda campuran di Blibli Indonesia Open 2019, termasuk mantan pasangan mainnya, Tontowi Ahmad, yang kini berpasangan dengan Winny Oktavina Kandow. Liliyana berpesan agar Tontowi bisa membimbing Winny yang merupakan pemain muda. Saat berpasangan dengan Liliyana, Tontowi menjadi pemain yang dibimbing, kini giliran Tontowi yang membimbing Winny.

“Kalau kangen sama cik Butet terus, gimana mau berkembang? Memang sih saya sudah lama berpasangan dengan dia, makin ke sini kan sudah tidak bisa lagi berpasangan dengan cik Butet,” jawab Tontowi “Pesan dari cik Butet, katanya saya jangan galak-galak sama Winny. Mainnya tenang dan dibimbing-lah Winny-nya. Sekarang mau gimana pun, apapun yang terjadi, partner saya Winny,” imbuh Tontowi yang akrab disapa Owi ini.

Saat berlaga, Tontowi/Winny melewati babak pertama dengan mengalahkan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa, dengan skor 21-13, 21-11. “Dari awal kami main di pola kami. Kami sudah yakin dan permainan lawan tidak berkembang. Di game kedua juga begitu, maunya main menekan dan strategi kami bisa berjalan,” kata Tontowi. Winny mengatakan sudah bisa lebih beradaptasi dengan Tontowi. Dari segi komunikasi dan kekompakan di lapangan, keduanya semakin baik.