BEKASI (IndependensI.com)- Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono menekankan kepada Oranisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Aparatyuur Sipil Negara (ASN) dan Non ASN untuk mengurangi penggunaan plastik, serta membudidayakan tanaman hidroponik mulai saat ini.
“Saya menekankan kepada seluruh OPD? SKPD, ASN dan siapapun yang mengikuti apel pagi ini? saya tekankan untuk mengurangi penggunaan plastik karna fenomena dampak dari sampah plastik sekarang sudah luar biasa besr,” katanya saat memimpin apel ASN di lingkungan Pemkot Bekasi, Senin (12/7/2019).
Saat ini kita sebagai kota penghasil sampah terbesar kedua di indonesia. Ini dikarenakan TPA Bantargebang ada di wilayah Kota Bekasi. Oleh karna itu gunakan tumbler sendiri, bawa kotak makan sendiri, dan kalau belanja di pasar maupun swalayan, gunakan tas belanja sendiri. Sebab, mengurangi penggunaan plastik itu sama dengan kita membantu menjaga ekosistem yang ada di dunia, katanya.
Terkait tanaman hidroponik, ia minta agar para camat dan lurah terus melakukan sosialisasi. Nanti, Dinas Pertanian yang memantau dan membantu pendistribusian bibit dan bahannya. Hasil panennya nanti akan dibantu oleh dinas untuk dijual kepada masyarakat.
Karena keterbatasan lahan, saat ini kita harus tetap bisa memproduksi sayuran dan buah buahan yang sehat. Nantinya mau di konsumsi sendiri atau dijual ke masyarakat, itu terserah pribadi masing masing, ujar Tri. (adv/humas/jonder sihotang)