Tim Dari Dinas Kebersihan Pemkot Bekasi berasama Wakil Wali Kota Tri Adhianto sedang mengangkut sampah kayu dan bamdu dari Kali Bekasi, guna mengantisipasi banjir. (humas)

Antisipasi Banjir, Sampah Kayu dan Bambu Dibersihkan di Kali Bekasi

Loading

BEKASI (IndepensensI.com)- Sampah menjadi dilema penyebab banjir di aliran sungai. Padahal, pemerintah sudah berulangkali mengimbau masyarakat agar tidak membuang sampah ke sungai.

Terkait hal itu,  Minggu (28/11/ 2020), Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama petugas dari Dinas Lingkungan Hidup, membersihkan sampah Kali Bekasi. Dalam kegiatan itu,  Tim Katak Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi sebanyak 100 personil, juga diterjunkan.

Diantara sampah yang sibersihkan banyak batang pohon dan kayu-kayu bekas yang menumpuk di aliran sungai.

“Sebelum masuk musim penghujan kita sudah siap antisipasi, mencegah terjadinya banjir di Kota Bekasi, kita bergegas untuk membersihkan sampah sampah yang ada di kali agar air mengalir dengan lancar,” kata Tri.

Tim katak bergotong royong menaikan sampah seperti bambu bambu atau kayu yang ada di bantaran kali.  Mereka saling berkerja secara estafet untuk menaikan sampah ke truk yang sudah disiapkan.

Sampah-sampah itu, terbawa arus sungai mulai dari hulu. Potongan bambu juga banyak ditemukan, bahkan sampah plastik banyak ditemukan. (jonder sihotang)