Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat Johnny Manurung saat menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat korban musibah gempa.(ist)

Kejati Sulbar Salurkan Bantuan Kemanusiaan kepada Korban Musibah Gempa

Loading

JAKARTA (Independensi.com)
Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat menyalurkan sejumlah bantuan kemanusiaan dari warga Adhyaksa kepada masyarakat terdampak gempa di sejumlah titik posko pengungsian Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat.

Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat Johnny Manurung mengungkapkan bantuan kemanusiaan yang diserahkan Tim kepada masyarakat korban musibah gempa adalah untuk yang keduakalinya.

“Bantuan kemanusiaan yang keduakalinya tersebut kami serahkan di sejumlah titik posko pengungsian. Baik yang ada di sekitar dalam kota hingga ke lereng gunung,” ungkap Johnny, Kamis (21/1).

Dia menyebutkan titik posko pengungsian seperti di halaman RSUD Sulawesi Barat, di jalur dua lingkungan Timbu, di Lingkungan Anjoro Pitu dan menyasar ke posko yang ada di Desa Sese Kecamatan Simboro.

”Tapi karena sudah malam, penyaluran bantuan terpaksa dihentikan dan besok kami lanjutkan menyalurkan bantuan ke posko- posko pengungsi yang masih butuh bantuan bahan pokok,” tutur mantan Kajari Jakarta Timur.

Dia menyebutkan bantuan kemanusiaan yang diserahkan antara lain berupa bahan pokok seperti beras, susu, pampers bayi, selimut, ikan kaleng, air mineral, dan bahan kebutuhan lain.

Bantuan tersebut, tuturnya, berasal dari sumbangan Persatuan Jaksa Indonesia (PJI), Kejati Sulawesi Barat dan Tengah serta IAD Sulbar dan IAD Wilayah Sulawesi Barat dan Sulawesi Tengah.(muj)