Tabung oksigen kesehatan.(ilustrasi)

Pemkab Bekasi Terima Bantuan Alat Terapi Oksigen

Loading

BEKASI (IndependensI.com)- Dampak pandemi covid 19, permintaan akan oksigen kesehatan meningkat. Terkait hal itu, Pemerintah Kabupaten Bekasi menerima bantuan alat terapi oksigen bagi Pasien Covid-19.

Adapun bantuan berupa alat kesehatan  lima unit ventilator dan lima unit alat terapi oksigen beraliran tinggi (high flow nasal cannula/HFNC) dan obat-obatan. Bantuan tersebut diberikan PT Cikarang Listrindo untuk membantu penanganan pasien Covid-19 di Kabupaten Bekasi.

“Bantuan alat kesehatan ini akan dimanfaatkan untuk mempercepat penanganan pasien yang membutuhkan melalui rumah sakit,” ucap  Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, Sri Enny Mainiarti, Sabtu (10/7/2021).

Sedangkan, bantuan obat-obatan langsung distribusikan ke sejumlah Puskesmas yang membutuhkan.

Diungkapkan, pencegahan dan penanganan Covid-19 akan lebih optimal apabila semua pihak ikut terlibat serta memberikan bantuan kepada warga yang tengah berjuang melawan virus Covid-19.

Di Kabupaten Bekasi sendiri, pasien covid 19 meningkat drastis. Termasuk Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja, kini harus dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Tangerang Provinsi Banten. Ia diawat karena ruang ICU di semua rumah sakit Kabupaten Bekasi, penuh. (jonder sihotang)