Rudianto Tjen Dampingi Para ‘Srikandi’ PDI Perjuangan Kenali Babel

Loading

PANGKALPINANG (Independensi)- Perempuan PDI Perjuangan berkunjung ke Pulau Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), baru-baru ini.

Setiba di Bandara Depati Amir, rombongan yang terdiri dari 26 srikandi PDI Perjuangan langsung mendatangi Gedung DPD PDI Perjuangan Babel guna melaksanakan kegiatan sosial pemeriksaan kesehatan gratis bekerja sama dengan Yayasan Rudi Center yang didirikan Anggota DPR-RI Dapil Bangka Belitung (Babel) Rudianto Tjen.

Dalam kesempatan itu, perempuan PDI Perjuangan bersama dengan Rudianto Tjen dan jajaran DPD PDI Perjuangan Babel turut membagikan sembako kepada warga yang datang.

Rudianto Tjen menyampaikan kedatangan perempuan PDI Perjuangan ke Bumi Serumpu Sebalai ini merupakan program rutin dalam rangka mengenal daerah pemilihan (dapil), terutama dari perwakilan PDI Perjuangan.

“Ini merupakan program rutin perempuan-perempuan PDI Perjuangan, agar mereka mengenal dan mempromosikan dapil perwakilan PDI Perjuangan, mulai dari hasil kerajinan, UMKM hingga pariwisata. Disela itu juga mereka turun untuk membantu masyarakat melalui kegiatan sosial, salah satunya pemeriksaan kesehatan gratis,” ucap Rudianto Tjen.

Sementara itu, Ketua Rombongan perempuan PDI Perjuangan sekaligus istri Rudianto Tjen, Priyanti Anggraini mengatakan, pihaknya sengaja dari Jakarta untuk melaksanakan berbagai kegiatan di Bangka Belitung, mulai dari kegiatan sosial, meninjau dan melakukan pembinaan UMKM, hingga promosi kuliner dan pariwisata.

“Kita datang untuk mengenal Bangka Belitung, mulai dari turun melalui kegiatan sosial, mengenal dan mengunjungi UMKM khas Bangka, hingga mengunjungi tempat-tempat wisata,” ungkap Priyanti. (Hiski Darmayana)