Foto : Kader DPC PPP Ponorogo usai mengikuti kegiatan Pendidikan politik penguatkan ideologi kader Ka'bah

Wujudkan Keinginan Arus Bawah DPC PPP Ponorogo Siap Motori Dukung Kang Giri Lanjutkan Kepemimpinan Dua Periode

Loading

PONOROGO (Independensi-com) – Pendidikan politik penguatkan ideologi kader Ka’bah, digelar Dewan Pimpin Cabang (DPC) PPP Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, untuk memberikan pemahaman politik terhadap seluruh jajaran pengurus disemua tingkatan.

Kegiatan yang sengaja digelar bertepatan dengan momentum bersejarah bagi umat Uslam, yakni peringatan Isra’ Mi’raj menghadirkan Mentor dari Sekolah Politik PPP yakni KH Mujahid Ansori.

Menurut Ketua DPC PPP Ponorogo, Nu’man Latif Amru, pendidikan politik penguatan ideologi kader Ka’bah merupakan bagian dari upaya untuk mesolidkan kekuatan seluruh unsur di partai yang dipimpinnya.

“Mentor yang memberikan pendidikan politik penguatan ideologi kader Ka’bah ini, beliau merupakan OKK 1 DPW PPP Jawa Timur. Tujuannya agar seluruh unsur di DPC PPP Ponorogo paham akan tugas yang harus dilakukan dalam menghadapi Pemilu 2024,” ujarnya.

Gus Nu’man sapaan akrab Ketua DPC PPP Ponorogo, mengatakan bahwa pada Pemilihan Bupati (Pilbup) 2020 lalu. PPP Ponorogo adalah penentu terakhir saat memberikan rekomendasi kepada Sugiri Sancoko sebagai Bupati hingga akhirnya terpilih.

“Pada kesempatan kali ini, kami DPC PPP Ponorogo ingin mendengar aspirasi dari para pengurus ranting dan ancab (anak cabang) yang hadir untuk mendukung rencana kita kedepan.

Yakni, bagaimana jika kita ubah keadaan sebelumnya, jika PPP Ponorogo pada Pilkada 2024 menjadi pengusung pertama Kang Giri (Sugiri Sancoko) untuk menjadi Bupati 2 Periode. Supaya mitos Bupati 2 periode ini terpatahkan karena yang mengusung pertama adalah Partai islam (PPP),” ungkapnya.

Sebagai bentuk keseriusan akan hal tersebut, lanjut Gus Nu’man pihak bakal melakukan konsolidasi dengan seluruh elemen partai

“kita akan agendakan Rapimcab dengan mengundang ranting dan ancab se Kabupaten Ponorogo sekaligus menjadikan momentum penguatan atas keberhasilan Kang Giri membangun Ponorogo,” tegasnya.

“Waktu Kang Giri yang baru 3 tahun menjabat ini, kami kira belum sempurna untuk mendorong kemajuan Kabupaten Ponorogo. Untuk itu, harus dilanjutkan ke periode kedua agar pembangunan dan kemajuan Kabupaten Ponorogo ini tercapai dengan maksimal,” tukasnya.

“Kita lihat nanti apa hasilnya rampimcab, sebagai bagian dari langkah ikhtiar PPP dalam memajukan Kabupaten Ponorogo, sehingga hasilnya bisa dirasakan masyarakat Ponorogo secara keseluruhan,” pungkasnya. (Mor)