BEKASI (IndependensI.com)-Dinas Perikanan Pemkab Bekasi, Jawa Barat menyalurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) kepada rbuan nelayan di empat kecamatan di wilayah Kabupaten Bekasi.
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi, Iman Santoso mengatakan, bantuan yang disalurkan melalui Bank Jabar Banten (BJB) itu diberikan kepada para nelayan di Kecamatan Muaragembong, Tarumajaya, Babelan dan Cabangbungin.
“Setelah kita verifikasi jumlah nelayan yang mendapatkan BSU sebanyak 2.125 orang yang tersebar di empat kecamatan, bantuan ini kami salurkan serentak di empat titik, yaitu di Kantor Bank Bjb Sukatani, Bjb RSUD Cabangbungin, Bjb Babelan dan Bjb Tarumajaya,” katanya saat melakukan monitoring penyaluran BSU di KCP Bank BJB Sukatani, Selasa (13/06/2023).
Iman menjelaskan, BSU yang diberikan kepada para nelayan masing-masing sebesar Rp 450.000. BSU tahap pertama, kata dia, disalurkan dari 13-26 Juni 2023. Untuk penyaluran BSU tahap kedua akan dilaksanakan pada September 2023 mendatang.
Pemkab Bekasi memberikan BSU ini untuk membantu meningkatkan kesejahteraan para nelayan, khususnya yang berada di pesisir utara Kabupaten Bekasi, katanya.
Disebutkan, bantuan yang disalurkan melalui Bank Jabar Banten (BJB) itu diberikan kepada para nelayan di Kecamatan Muaragembong, Tarumajaya, Babelan dan Cabangbungin.
“Setelah kita verifikasi jumlah nelayan yang mendapatkan BSU sebanyak 2.125 orang yang tersebar di empat kecamatan, bantuan ini kami salurkan serentak di empat titik, yaitu di Kantor Bank Bjb Sukatani, Bjb RSUD Cabangbungin, Bjb Babelan dan Bjb Tarumajaya,” terangnya, saat melakukan monitoring penyaluran BSU di KCP Bank BJB Sukatani, pada Selasa (13/06/2023).
Ia menjelaskan, BSU yang diberikan kepada para nelayan masing-masing sebesar Rp. 450.000. BSU tahap pertama, kata dia, disalurkan dari 13-26 Juni 2023. Untuk penyaluran BSU tahap kedua akan dilaksanakan pada September 2023 mendatang.
Diharapkan bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para nelayan untuk membeli peralatan dan kebutuhan lainnya, sehingga mampu meningkatkan hasil tangkapan mereka.(bekasikab.go.id/jonder)